Buletin Penelitian Kesehatan
Vol 46 No 4 (2018)

SURVEI DAERAH FOKUS KEONG HOSPES PERANTARA SCHISTOSOMIASIS DI KAWASAN TAMAN NASIONAL LORE LINDU SULAWESI TENGAH

Junus Widjaja (Unknown)
Anis Nurwidayati (Balai Litbangkes Donggala)
Samarang Pakawangi (Balai Litbangkes Donggala)
Malonda Maksud (Balai Litbangkes Donggala)
Ade Kurniawan (Balai Litbangkes Donggala)
Leonardo Taruklobo (Balai Litbangkes Donggala)
Meiske Koraag (Balai Litbangkes Donggala)
Muchlis Syahnuddin (Balai Litbangkes Donggala)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2018

Abstract

Schistosomiasis di Indonesia hanya ditemukan di tiga lokasi yaitu Dataran Tinggi Napu dan Dataran Tinggi Bada, Kabupaten Poso serta Dataran Tinggi Lindu, Kabupaten Sigi Propinsi Sulawesi Tengah. Hasil survei fokus keong ada fokus keong yang berada di kawasan Taman Nasional Lore Lindu (TNLL) Sehingga banyak masyarakat menduga bahwa penyebaran fokus keong O.hupensis lindoensis juga terdapat di TNLL. Tujuan untuk memetakan daerah fokus keong perantara schistosomiasis di kawasan Taman Nasional Lore Lindu. Lokasi penelitian di 12 Desa yang masuk kawasan TNLL di Dataran Tinggi Napu, Dataran Tinggi Bada Kab. Poso dan Dataran Tinggi Lindu Kab. Sigi. Melakukan survei fokus /habitat dan survei keong. Pada kedua kegiatan ini dilakukan penentuan koordinat geografis/UTM dengan menggunakan GPS.Hasil survei menunjukan bahwa ditemukan 14 daerah fokus keong O.hupensis lindoensis yang tersebar di tiga desa yaitu Desa Sedoa, Desa Dodolo Kec.Lore Utara Kab. Poso dan Desa Anca Kec. Lindu Kab. Sigi

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

BPK

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Health Professions

Description

Buletin Penelitian Kesehatan (Bulletin of Health Research) merupakan salah satu jurnal yang dipublikasikan oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (National Institute of Health Research and Development), Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Buletin Penelitian Kesehatan diterbitkan 4 ...