Journal of Food Technology and Agroindustry
Vol 1 No 2 (2019): Journal of Food Technology and Agroindustry

KOMPOSISI KIMIA DAN MIKROBIOLOGI BUMBU INSTAN “SOTO MADURA”

Ratih Yuniastri (Dosen Fakultas Pertanian Universitas Wiraraja)
Rika Diananing Putri (Dosen Fakultas Pertanian Universitas Wiraraja)



Article Info

Publish Date
06 Nov 2019

Abstract

Bumbu instan dibuat dengan mencampurkan beberapa ingredien dan dihaluskan sesuaikomposisi yang diinginkan. Terdapat penambahan rempah-rempah untuk meningkatkan cita rasadan aroma bumbu tersebut. Informasi mengenai kandungan nutrisi dalam bumbu instan “SotoMadura” perlu diketahui untuk menentukan proses pengemasan dan penyimpanan yang tepat.Bumbu dibuat lalu dilakukan analisa terhadap kandungan gizi bumbu. Bumbu dibuat berulangsebanyak 3 kali sehingga diperoleh data ulangan. Analisa yang dilakukan meliputi analisaproksimat, analisa kerusakan lemak, dan kandungan mikrobiologi dalam bumbu. Hasil analisamenunjukkan bumbu instan “Soto Madura” mengandung air sebesar 7,42±0,066%; abu sebesar1,18±0,056%; protein sebesar 59,04±0,085%; lemak 7,77±0,152%; karbohidrat 25,46±0,531%;angka asam 0,507±0,035 mg/g; angka peroksida 4,063±0,066 Meg/1000g; lemak bebas (FFA)0,22±0,036%. Untuk kandungan mikrobiologi diperoleh kandungan mikroorganisme dalambumbu sebesar 1,11x108 koloni; kapang 7,9x106 koloni; dan koliforn 8,6x106 koloni.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JFTA

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Immunology & microbiology

Description

JFTA merupakan jurnal ilmiah sebagai media penyediaan forum bagi para peneliti untuk mempublikasikan artikel asli dan naskah penelitian yang berkaitan dengan teknologi pangan dan industri pertanian. JFTA, dipublikasikan oleh Fakultas Pertanian Universitas Wiraraja, Indonesia. JFTA mempublikasikan ...