Jurnal Mirai Management
Vol 5, No 1 (2020)

ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI EFISIIENSI RUMAH SAKIT (STUDI PADA RUMAH SAKIT BLUD DI PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR)

Yosefina Andia Dekrita (Universitas Nusa Nipa Maumere)
Rahman Laba (Universitas Hasanuddin Makassar)
Muhammad Sobarsyah (Unknown)
Maat Pono (Unknown)
Paulus Libu Lamawitak (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 May 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi hubungan langsung dan tidak langsung antara cash holding, cash conversion cycle dan net working capital terhadap efficiency melalui debt dan mengeksploitasinya ke dalam model konseptual baru yang didasarkan pada teori utama yaitu agency theory, trade-off theory, pecking order theory dan Modigliani and Miller Theory. Data yang digunakan adalah Neraca dan Realisasi Laporan Pendapatan dan Biaya tahun 2014-2018. Analisa data menggunakan statistik deskriptif dan regresi linier berganda, pengujian hipotesis (uji T dan uji F) dan analisis regresi moderasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa cash holding tidak berpengaruh terhadap efficiency sedangkan cash conversion cycle memiliki pengaruh positif terhadap efficiency dan net working capital memiliki pengaruh negatif pada efficiency. Namun secara bersamaan menunjukkan bahwa cash holding, cash conversion cycle dan net working capital berpengaruh positif yang signifikan terhadap efficiency. Dengan analisis regresi moderasi dapat disimpulkan bahwa net working capital yang diuji dalam model ini memiliki pengaruh yang signifikan terhadap debt sedangkan variabel cash holding dan cash conversion cycle tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap efficiency. Dengan Analisis Regresi Moderasi dapat disimpulkan bahwa net working capital yang diuji dalam model ini memiliki pengaruh signifikan terhadap efficiency sedangkan variabel cash holding dan cash conversion cycle tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap efficiency. Hal Ini berarti bahwa variabel debt dapat dikatakan sebagai variabel moderasi antara net working capital dan efficiency. Keywords - Cash Holding, Cash Conversion Cycle, Net Working Capital, Debt, Efficiency

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

mirai

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Mirai Management adalah jurnal berkala ilmiah yang diterbitkan Program Pascasrajan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) AMKOP Makassar terbit perdana sejak tahun 2016. ...