Majalah Farmaseutik
Vol 16, No 2 (2020)

Optimasi Carbomer, Propilen Glikol, dan Trietanolamin Dalam Formulasi Sediaan Gel Ekstrak Etanol Daun Kembang Bulan (Tithonia diversifolia)

Amira Fawwaz Tsabitah (Fakultas Farmasi, Universitas Gadjah Mada)
Abdul Karim Zulkarnain (Faculty of Pharmacy, Universitas Gadjah Mada)
Mae Sri Hartanti Wahyuningsih (Fakultas Kedokteran Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan, Universitas Gadjah Mada)
Dwi Aris Agung Nugrahaningsih (Fakultas Kedokteran Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan, Universitas Gadjah Mada)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2020

Abstract

Ekstrak etanol daun kembang bulan atau Tithonia diversifolia telah diteliti memiliki kemampuan sebagai anti keloid yang baik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan formula gel dengan sifat fisik dan stabilitas yang baik. Metode yang digunakan dalam optimasi ini adalah Simplex Lattice Design. Formula optimum gel dibuat dari bahan carbomer, propilen glikol, dan trietanolamin. Parameter yang diukur adalah viskositas, pH, daya sebar, freeze and thaw cycles, dan sineresis. Hasil uji kemudian dianalisis menggunakan paired t-test.Hasil penelitian menunjukan bahwa formula optimum gel terdiri dari 0,81% carbomer, 5,9% propilen glikol, dan 0,58% trietanolamin dengan viskositas 155,96 d.Pas, daya sebar 4,06 cm, pH 5,50, dan sineresis 0,64%. Basis gel yang dihasilkan bening, memiliki viskositas 156,10 ± 2,87 d.Pas, daya sebar 3,95 ± 0,07 cm, pH 5,50 ± 0,00, dan sineresis 0,46 ± 0,00 %. Sediaan basis gel stabil dalam uji stabilitas fisik. Gel ekstrak etanol daun kembang bulan yang dihasilkan memiliki viskositas 77,70 ± 2,30 d.Pas, daya sebar 4,55 ± 0,21 cm, pH 5,32 ± 0,01, dan sineresis 1,42 ± 0,28 %. Sediaan gel ekstrak etanol daun kembang bulan kurang stabil dalam uji stabilitas fisik pada viskositas yang mengalami penurunan, daya sebar yang mengalami kenaikan, pH yang mengalami kenaikan, dan sineresis yang meningkat.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

majalahfarmaseutik

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology

Description

Majalah Farmaseutic accepts submission concerning in particular fields such as pharmaceutics, pharmaceutical biology, pharmaceutical chemistry, pharmacology, and social ...