Jurnal Aplikasi Teknik Sipil
Vol 18, No 1 (2020)

Analisa Pengaruh Variasi Temperatur Pemadatan Campuran Laston Lapis Antara (AC-BC) dengan Menggunakan Aspal Modifikasi

Machsus Machsus (Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)
Amalia Firdaus Mawardi (Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)
Mohamad Khoiri (Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)
Rachmad Basuki (Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)
Farraz Haidar Akbar (Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)



Article Info

Publish Date
29 Feb 2020

Abstract

Kata kunci: Polyethylene Terephthalate, AC-BC, Karakteristik Marshall, Temperatur Pemadatan Abstrak Makalah ini bertujuan memberikan analisa pengaruh variasi temperatur pemadatan Campuran Laston Lapis Antara (AC-BC) dengan menggunakan aspal modifikasi yang memanfaatkan limbah plastik jenis Polyethylene Terephthalate (PET). Variasi temperatur pemadatan yang digunakan yaitu 100°C - 180°C dengan interval temperature 100C. Metode yang digunakan dalam pencampuran AC-BC ini adalah metode basah. Pembuatan dan pengujian benda uji dilakukan dalam 2 tahap, yakni pembuatan benda uji tanpa penambahan dan dengan penambahan PET. Hasilnya menunjukkan bahwa temperatur optimum pemadatan aspal konvensional 160°C dan stabilitas 1602,10 kN dan MQ sebesar 376,71 kg/mm. Pada aspal modifikasi dengan penambahan plastik tipe PET didapatkan temperatur optimum pemadatan 180°C dengan nilai stabilitas 2547,27 kN dan MQ sebesar 629,91 kg/mm.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jats

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Jurnal Aplikasi Teknik Sipil (JATS) E-ISSN 2579-891X, memuat tulisan tentang aplikasi dibidang Teknik Sipil. Aplikasi ini boleh berasal dari semua cabang ilmu teknik sipil baik itu struktural, geoteknik, manajemen konstruksi, hidrologi, transportasi, dan informatika teknik sipil. Sehingga aplikasi ...