Media Pendidikan Matematika
Vol 8, No 1 (2020)

PROFIL KEMAMPUAN SISWA PESERTA OLIMPIADE MATEMATIKA DALAM MENJAWAB SOAL PILIHAN GANDA

Sanapiah, Sanapiah (Unknown)
Kurniawan, Ade (Unknown)
Yuntawati, Yuntawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan profil kemampuan yang dimiliki oleh para peserta olimpiade matematika tingkat Kabupaten/Kota di Propinsi NTB dalam menjawab soal pilihan ganda. Subjek penelitian dengan pendekatan kualitatif ini berjumlah 68 orang yang mewakili 6 Kabupaten/Kota di Propinsi NTB dari ajang kompetisi olimpiade matematika yang terdiri dari 25 orang dari Kota Mataram, 15 orang dari Kabupaten Lombok Barat, 3 orang dari Kabupaten Lombok Tengah, 23 orang dari Kabupaten Lombok Timur, dan 2 orang dari Kabupaten Sumbawa Besar. Dari 68 peserta pendaftar olimpiade matematika ini, diketahui 33 orang laki-laki dan 35 perempuan yang terdiri dari 40 orang dari jenjang SMP dan 28 orang dari jenjang MTs. Soal pilihan ganda yang dianalisis terdiri dari 60 item pertanyaan,  jika menjawab benar (B) diberikan skor +2, jika menjawab (S) diberikan skor -1, dan jika tidak menjawab/kosong (K) diberikan skor 0. Hasil dari penelitian ini menemukan 3 profil kemampuan yang dimiliki siswa peserta olimpiade dalam menjawab soal pilihan ganda yaitu 1) siswa dikatakan memiliki kemampuan tinggi, jika lebih dari 50% dari jumlah soal dapat dijawab dengan benar oleh siswa dibandingkan dengan jawaban salah atau tidak dijawab, 1) siswa dikatakan memiliki kemampuan sedang, jika persentase dari jumlah soal yang dapat dijawab sebanding antara jumlah jawab soal benar dengan jumlah jawaban salah atau tidak dijawab, 3) siswa dikatakan memiliki kemampuan tinggi, jika lebih dari 50% dari jumlah soal dijawab dengan salah oleh siswa dibandingkan dengan jawaban benar atau tidak dijawab.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jmpm

Publisher

Subject

Education Mathematics Other

Description

MPM focuses on publishing articles related to research results as well as the results of literature studies on mathematics education. This type of research can be in the form of classroom action research, experiments, qualitative research or other research. The results of the study can be the ...