Dimasejati: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 2, No 1 (2020)

Pendidikan Kesehatan Tentang Pemakaian Alat Pelindung Diri Dan Bahaya Pestisida Di Desa Sigambir Kabupaten Brebes

Heni Fa’riatul Aeni (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Cirebon)
Rif’atun Nisa (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Cirebon)
Rina Nurfadillah (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Cirebon)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2020

Abstract

Kurangnya pengetahuan petani tentang pemakaian Alat Pelindung Diri merupakan dan bahaya pestisida merupakan salah satu penyebab munculnya keracunan, iritasi dan dermatitis. Pemakaian Alat Pelindung Diri merupakan salah satu dari hierarki pengendalian bahaya. Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan memberikan pendidikan kesehatan mengenai pemakaian Alat Pelindung Diri dan bahaya pestisida di Desa Sigambir Kecamatan Brebes Kabupaten Brebes Tahun 2019. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini dengan cara pendidikan kesehatan melalui penyuluhan/ceramah dan tanya jawab dilanjutkan dengan praktek pemakaian Alat Pelindung Diri dan langkah-langkah pemakaian pestisida. Dari hasil kegiatan yang dilakukan ternyata petani masih memiliki pengetahuan yang rendah tentang pemakaian Alat Pelindung Diri dan bahaya pestisida serta menganggap bahwa memakai Alat Pelindung Diri itu merepotkan dan harganya mahal. Dari kegiatan ini dapat disimpulkan bahwa petani dan pemilik lahan dapat mengetahui tentang manfaat pemakaian Alat Pelindung Diri dan bahaya pemakaian pestisida serta dapat membiasakan untuk memakai Alat Pelindung Diri apa saja yang sebaiknya digunakan saat melakukan penyemprotan

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

dimasejati

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Education Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Dimasejati IAIN Syekh Nurjati Cirebon, berfokus pada masalah utama dalam pengembangan ilmu bidang layanan masyarakat sebagai berikut: Layanan Komunitas: Orang, Ketahanan Pangan Lokal, Pelatihan, Pemasaran, Teknologi Tepat Guna, Desain Pemberdayaan Masyarakat, Akses Sosial dan Kesehatan. ...