JURNAL MANAJEMEN DAN BISNIS EQUILIBRIUM
Vol 4 No 1 (2018): Jurnal Manajemen Dan Bisnis Equilibrium

Analisis Ratio Likuiditas, Solvabilitas, Rentabilitas, dan Manajemen Pada PT. BPR Puskusa Balidwipa Kecamatan Blahbatuh Gianyar

Ni Luh Putu Juliana Sari (Universitas Ngurah Rai)
Ni Nyoman Sudiyani (Universitas Ngurah Rai)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2018

Abstract

Bank mempunyai peranan yang sangat amat penting di dalam menggerakkan roda perekonomian suatu negara. Hal ini sesuai dengan definsi Bank menurut Undang – undang Nomor 10 Tahun 1998 tentang Perubahan Atas UU nomor 7 Tahun 1992 tentang Perbankan sebagai badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan bentuk – bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak. Laporan keuangan terdiri dari neraca, laporan rugi/laba, dan laporan keuangan lainnya. Dengan melakukan analisis terhadap neraca, akan diketahui gambaran tentang posisi keuangan, nantinya dapat dijadikan landasan untuk mengambil suatu keputusan oleh pihak manajemen. Maka dilakukan penelitian dengan judul “ Analisis Ratio likuiditas ,solvabilitas, rentabilitas, dan manajemen. PT BPR Puskusa Bali Dwipa Blahbatuh Gianyar. Untuk Rasio keseluruhan berdasarkan SK Menteri Keuangan RI No.826/KMK.013/1992 dilihat dari kinerja keuangan tahun 2013 dikatagorikan Sehat sekali Tahun 2014 dikatagorikan tidak sehat dan Tahun 2015 kinerja Keuangan PT BPR Puskusa Bali Dwipa dikatagorikan tidak sehat. Dan dari analisis Manajemen pada BPR Puskusa Bali Dwipa yaitu termasuk berpredikat sehat.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

Equilibrium

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Manajemen Dan Bisnis Equilibrium (MBE) adalah jurnal ilmiah elektronik yang menerbitkan hasil studi manajemen dan bisnis. MBE diterbitkan secara berkala setiap 6 bulan sekali dengan format online. Editor MBE menerima hasil studi tertulis di bidang ekonomi, manajemen, bisnis dan kewirausahaan, ...