Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran
Vol 4, No 1 (2015): Januari 2015

PENINGKATAN AKTIVITAS PESERTA DIDIK DALAM PEMBELAJARAN TEMATIK MENGGUNAKAN PENDEKATAN SAINTIFIK DI KELAS I SD

F34212111, Jusriati (Unknown)
Sabri, Tahmid (Unknown)
., Abdussamad (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jan 2015

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas peserta didik dalam pembelajaran tematik menggunakan pendekatan saintifik  kelas I Sekolah Dasar Negeri 14 Benua Kayong Ketapang. Metode penelitian ini adalah metode deskriptif, bentuk penelitian yaitu penelitian tindakan kelas (PTK), dan sifat penelitian bersifat kolaboratif, subyek penelitian yaitu guru dan peserta didik kelas I Sekolah Dasar Negeri 14 Benua Kayong Ketapang yang berjumlah 14 orang. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik observasi langsung, teknik dokumenter, dan alat pengumpul data yang digunakan adalah lembar observasi. Hasil penelitian berdasarkan observasi melalui pendekatan saintifik dapat meningkatkan aktivitas peserta didik. Hal ini menunjukkan bahwa hipotesis yang menyatakan penerapan pendekatan saintifik pada pembelajaran tematik di kelas I Sekolah Dasar Negeri 14 Benua Kayong Ketapang dapat meningkatkan aktivitas peserta didik, diterima. Kata kunci : Aktivitas, Pembelajaran Tematik, Pendekatan Saintifik. Abstract: The purpose of this research is to improve the learners' learning activities by using scientific approach in thematic learning at the first grade students in the Elementary School 14 Benua Kayong Ketapang. This research method is descriptive, in classroom action research, and the nature of this research is qualitative research, the research subjects are teacher and learners elementary school first grade students in the Elementary School 14 Benua Kayong Ketapang which consisted of 14 people in whole. The techniques used in this research were the technique of direct observation, documentary technique, and data collection tool were used as observation guidelines. The result based on observation by using scientific approach had improved learners' learning activities. This shows that the hypothesis that stated the application scientific approach in thematic learning at the first grade in the Elementary School 14 Benua Kayong Ketapang can improve learners' learning activities, accepted. Keywords: Learners' Activities, Thematic Learning, Scientific Approach

Copyrights © 2015