Jurnal Sains dan Teknologi Nuklir Indonesia (Indonesian Journal of Nuclear Science and Technology)
Vol 4, No 2 (2003): Agustus Edisi Khusus 2 2003

KARAKTERISASI VARISTOR ZnO-Bi203-CuO

Dani Gustaman Syarif (Unknown)
Bambang Ariwahjoedi (Unknown)
Saeful Hidayat (Unknown)
M Yamin (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2005

Abstract

KARAKTERISASI VARISTOR ZnO-Bi203-CuO. Untuk mengetahui peran CuO dalam pembentukan varistor, pembuatan dan karakterisasi varistor ZnO-Bi2O3-CuO telah dilakukan. Dalam studi ini dilakukan penyinteran pelet ZnO-0,8% mol Bi203 yang ditambahi 0,5; 1 dan 2 % mol CuO pada suhu 1100°C selama 1 jam. Pelet sinter dianalisis memakai metode metalografi dan difraksi sinar-x. Karakteristik listrik dan pelet tersebut juga dievaluasi. Penambahan CuO menaikkan tegangan patah dan memperbesar arus bocor varistor ZnO-Bi203, tetapi tidak meningkatkan faktor kenon-linearannya. Dengan konsentrasi CuO 0,5-2 % mol, harga faktor kenon-linearan yang didapat masih lebih kecil dari pada harga faktor kenon-linearan untuk varistor ZnO Bi203 dan masih lebih kecil dari pada faktor kenon-linearan untuk kebutuhan pasar (lebih besar 20), karena penambahan CuO tidak dapat membentuk jebakan elektron dalam. Hasil analisis metalografi dan difraksi sinar-x memperlihatkan bahwa pada struktur mikro varistor ZnO-Bi203-CuO, lapisan batas butir dibentuk oleh ZnO.24Bi2O3 dan butirnya dibentuk oleh larutan padat ZnO-CuO

Copyrights © 2003






Journal Info

Abbrev

jstni

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Energy Environmental Science Materials Science & Nanotechnology Mechanical Engineering Medicine & Pharmacology Physics

Description

Focus of Publication in Indonesian Journal of Nuclear Science and Technology : Result of experiment in the field of nuclear science and technology and its applications in various fields. Acceptable topics include: Radioisotope, Radiopharmacy, Nuclear Medicine, Nuclear Radiation and its ...