Perspektif : Jurnal Ekonomi dan Manajemen Universitas Bina Sarana Informatika
Vol 18, No 2 (2020): September 2020

Peningkatan Kepuasan Masyarakat melalui Kualitas Pelayanan dan Fasilitas pada Pengguna RPTRA Kebon Pala Berseri

Pramularso, Eigis Yani (Unknown)
Marginingsih, Ratnawaty (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Sep 2020

Abstract

Abstrak  - Pemenuhan kebutuhan dan keinginan masyarakat menjadi perhatian penting bagi pemerintah. Salah satu menjadi perhatian dan tantangan pemerintah yaitu menciptakan kualitas pelayanan dan pemberian fasilitas diberbagai bidang layanan dengan seoptimal mungkin sehingga masyarakat menjadi puas atas layanan yang sudah disesuaikan dengan wewenang dan aturan yang ada. Penelitian ini memiliki tujuan mengetahui pengaruh kualitas pelayanan dan fasilitas baik secara sendiri-sendiri maupun bersama-sama terhadap kepuasan masyarakat di RPTRA Kebon Pala Berseri. Populasi dalam penelitian ini seluruh masyarakat yang sudah berkunjung dan menggunakan pelayanan dan fasilitas di RPTRA Kebon Pala Berseri dengan sampel yang diperoleh sejumlah 73 orang. Di dalam Penelitian ini menggunakan regresi sebagai analisis datanya dan untuk pengolahan data memakai program komputer SPSS 25.0. Penelitian ini memberikan hasil bahwa kepuasan masyarakat dipengaruhi secara positif dan signifikan oleh kualitas pelayanan, kepuasan masyarakat dipengaruhi secara positif dan signifikan oleh fasilitas, dan secara bersama-sama kualitas pelayanan dan fasilitas memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan masyarakat di RPTRA Kebon Pala Berseri. Kata Kunci: kepuasan masyarakat, kualitas pelayanan, fasilitas, RPTRA

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

perspektif

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Perspektif pertama kali diterbitkan pada tahun 2013. Jurnal ini dimaksudkan sebagai media kajian ilmiah hasil penelitian, pemikiran dan kajian analisis kritis mengenai penelitian di Bidang Ilmu Sistem Informasi, Manajemen dan Ekonomi. Jurnal Perspektif menerbitkan 2 (dua) jurnal dalam setiap ...