Pendidikan Bahasa Indonesia dan Sastra (Pendistra)
Vol 1 No. 2 Tahun 2018

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE PREDICTION GUIDE TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS PANTUN OLEH SISWA KELAS VII SMP SWASTA RIS MADUMA TANJUNG BERINGIN

Mailani Lumbangaol (FKIP, Universitas Katolik Santo Thomas Medan)
Berman Hutahaean (FKIP, Universitas Katolik Santo Thomas Medan)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan model pembelajaran Kooperatif tipe PredictionGuide terhadap kemampuan menulis pantun. Penelitian ini dilakukan di SMP Swasta Ris Maduma Tanjung Beringin, pada tahun pembelajaran 2016-2017.  Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah model eksperimen dengandesain static group comparationSampel penelitian ini adalah semua siswa kelas VII SMP Swasta Ris Maduma Tanjung Beringin yang terdiri dari 2 kelas yang berjumlah 55 siswa, 27 siswa sebagai kelas kontrol yang diajar dengan pembelajaran langsung tanpa menggunakan model pembelajaran dan 28 siswa sebagai kelas eksperimen yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran Kooperatif tipe Prediction Guide.Instrument yang digunakan dalam pengumpulan data adalah test-essay dalam bentuk penugasan, yaitu menulis pantun. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji “t”. Temuan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan siswa dalam menulis pantun tanpa menggunakan model pembelajaran termasuk dalam kategori cukup dengan nilai rata-rata 69,96, sedangkan dengan menggunakan model pembelajaran termasuk dengan kategori baik dengan nilai rata- rata 79,96. Selanjutnya pengujian hipotesis menunjukkan thitung> ttabel yaitu 3,70 > 1,88   pada taraf signifikan α= 0,05 atau 5% dengan demikian, terbukti bahwa hipotesis alternatif (Ha) diterima dan dapat dinyatakan bahwa model pembelajaran Kooperatif tipe Prediction Guide berpengaruh terhadap kemampuan siswa dalam menulis pantun siswa kelas VII SMP swasta Ris Maduma tahun pelajaran 2016-2017. Dengan demikian model pembelajaran ini tepat digunakan dalam proses pembelajaran, khususnya dalam pembelajaran menulis pantun

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

PENDISTRA

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia dan Sastra (Pendistra) erbit dua kali setiap Tahunnya yaitu Periode I Juni dan Periode II Desember . Pendidikan Bahasa Indonesia & Sastra berisi artikel-artikel ilmiah yang meliputi kajian di bidang Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia, Metode Pembelajaran, serta ...