Virtuoso: Jurnal Pengkajian dan Penciptaan Musik
Vol 2, No 1 (2019)

Media Pembelajaran Interaktif Berbasis Software Fruity Loops Untuk Meningkatkan Pembelajaran Mata Kuliah Tata Suara

Laksono, Yunanto Tri (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2019

Abstract

Teknologi seni merupakan bidang ilmu yang berkaitan dengan era 4.0, melalui software dan hardware seni berupaya mengikuti pola dan bentuk dalam penciptaan maupun pengaransemen ulang dalam proses produksi seni. Keterkaitan seni tidak jauh dari pengembangan metode pada pembelajaran yang berkaitan dengan sistem dan cara pengajaran, beberapa Institusi/Universitas pada sistem pembelajaran seni musik khsusunya sudah mengembangkan komposisi dan aransemen menggunakan software. Permasalahan yang muncul pada proses kegiatan belajar dan mengajar masih dialamai baik dari segi metode yang diajarkan maupun dari segi materi yang diberikan, sehingga proses belajar dan mengajar kurang bisa berkembang. Tujuan dari pengembangan metode pembelajaran ini adalah untuk memberikan kemudahan bagi mahasiswa khsusunya yang mengampu mata kuliah tata suara. Bentuk komposisi dan aransemen lebih menarik, berkembang dan juga lebih inovatif dalam penciptaannya. Metode yang digunakan adalah analisis deskiptif, yang mengambil dari beberapa sampel data tentang mata kuliah ini, dinilai dari sistem pembelajaran, metode yang digunakan pada pembelajaran, serta aspek-aspek yang kurang menunjang pada pembelajaran sehingga perlu adanya kajian metodologi.              Kata Kunci: Media Pembelajaran, Peningkatan Pembelajaran, Tata Suara.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Virtuoso

Publisher

Subject

Arts Humanities Social Sciences

Description

VIRTUOSO is a scholarly journal that presents music analysis and music composition articles. The expert editors receive articles on music and music studies from various groups of students, lecturers, musicians, teachers, and other elements of society. This journal encompasses original research ...