Jurnal Aplikasi Manajemen, Ekonomi dan Bisnis
Vol. 4 No. 1 (2019): JURNAL APLIKASI MANAJEMEN, EKONOMI DAN BISNIS

Pengaruh Kompensasi dan Kompetensi terhadap Kinerja Pegawai pada Rumah Sakit Ibu dan Anak “Bunda” di Palangka Raya

Rita Yuanita Toendan (Universitas Palangka Raya)



Article Info

Publish Date
21 Oct 2019

Abstract

Tujuan penelitian, untuk mengetahui dan menganalisis seberapa besar pengaruh kompensasi dan kompetensi terhadap kinerja karyawan, serta mencari variabel mana yang berpengaruh untuk meningkatkan kinerja. Hasil analisis dengan menggunakan SPSS Versi 22.0 menunjukkan bahwa kompensasi merupakan variabel yang dapat meningkatkan kinerja pegawai dan variabel kompetensi mempunyai pengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Hasil Pengujian dengan Uji t diketahui bahwa variabel kompensasi dan kompetensi merupakan variabel yang berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada rumah sakit ibu dan anak Bunda. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini menggunakan metode kuesioner dan mengambil semua populasi menjadi responden penelitian. Jumlah responden adalah 100 orang. Teknik pengolahan dan analisis data menggunakan uji kesahihan, uji keter-andalan, uji asumsi klasik, analisis deskriptif, analisis regresi linier berganda. Implikasi penelitian kompensasi dalam kinerja dapat memberikan pengaruh yang baik bagi kinerja pelayanan rumah sakit, begitu juga dengan kompetensi dalam meningkatkan kinerja menunjukkan hasil yang signifikan dan positif.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JAMEB

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Issues of management, economics, and business have become a hot topic to be discussed and deliberated in this ever changing business world. Therefore, we need a vehicle to accommodate such issues. Based on this background, JAMEB was established to be a forum for discussion of high impact research ...