JIK (Jurnal Ilmu Kebidanan)
Vol. 1 No. 2 (2015): Edisi Juni

HUBUNGAN HEMOGLOBIN, LINGKAR LENGAN ATAS, UMUR DAN PARITAS IBU HAMIL DENGAN BERAT BADAN BAYI LAHIR

Marmi (AKADEMI KEBIDANAN UMMI KHASANAH)
Margiyati Margiyati (AKADEMI KEBIDANAN UMMI KHASANAH)
neki (AKADEMI KEBIDANAN UMMI KHASANAH)



Article Info

Publish Date
02 Dec 2020

Abstract

Ibu hamil dengan status gizi yang baik dapat melahirkan bayi yang sehat dan sempurna secara jasmaniah dengan berat badan bayi normal (Arisman, 2004). Menurut data Word Health Organizing (WHO) pada tahun 2010, sebanyak 536.000 perempuan meninggal dunia akibat masalah persalinan (Antaranews, 2010). Berdasarkan data di Puskesmas Kasihan I diketahui ibu hamil yang mengalami KEK (Kekurangan Energi Kronis) pada tahun 2012 terdapat 1.295 ibu hamil dan tercatat sebanyak 44,54% ibu hamil mengalami kurang gizi, sedangkan kejadian BBLR (Berat Bayi Lahir Rendah) di puskesmas tersebut sebanyak 3,32%. Angka ini lebih tinggi dibandingkan target yang ditetapkan pada sasaran program Indonesia Sehat 2010 untuk KEK yaitu 20% (Depkes RI, 2000). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara faktor-faktor risiko (Hemoglobin/ HB, Lingkar Lengan Atas/ LILA, Umur, dan Paritas) pada ibu hamil dengan berat badan bayi lahir di Puskesmas Kasihan I Bantul Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian kohort retrospektif (non eksperimen) dengan pendekatan cross sectional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara LILA hamil dengan berat badan bayi lahir (p : 0,000 dan R : 0,500), sedangkan secara bersama-sama faktor-faktor risiko (HB, LILA, Umur, dan Paritas) pada ibu tidak mempengaruhi secara signifikan terhadap berat badan bayi lahir (p : 0,003). Kesimpulan yang dapat diambil dari persamaan regresi pada penelitian ini adalah semakin baik LILA semakin baik pula berat badan bayi lahir sedangkan semakin kurang LILA semakin kurang pula BBLR.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

jik

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

JIK terbit pertama kali pada tahun 2014 dalam versi cetak, dan dipublikasikam secara online pada tahun 2015. Tujuan Jurnal Ilmu Kebidanan adalah menyebarluaskan hasil penelitian dan meningkatkan produktivitas publikasi ilmiah melalui pendekatan interdisipliner dan multidisiplin. Proses pengiriman ...