Jurnal Promotif Preventif
Vol 3 No 1 (2020): Agustus 2020: JURNAL PROMOTIF PREVENTIF

Kinerja Perawat di RSUD H. Padjonga Dg. Ngalle Kabupaten Takalar

Rama Nur Kurniawan K (Universitas Pancasakti Makassar)
Khusnul Khatimah (Universitas Pancasakti Makassar)



Article Info

Publish Date
27 Aug 2020

Abstract

Kinerja perawat merupakan ukuran keberhasilan dalam mencapai tujuan pelayanan keperawatan. Penurunan kinerja perawat sangat mempengaruhi citra pelayanan suatu rumah sakit di masyarakat menimbulkan serta kurangnya kepercayaan masyarakat terhadap kemampuan rumah sakit. Berdasarkan survei awal yang dilakukan peneliti di RSUD H. Padjongan Dg. Ngalle Kabupaten Takalar terhadap beberapa perawat pelaksana yang ada di rumah sakit tersebut yang kinerjanya masih kurang atau belum sesuai dengan yang diharapkan, sering terjadi keluhan pasien dalam kegiatan pelayanan di rumah sakit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kinerja perawat di RSUD H. Padjonga Dg. Ngalle Kabupaten Takalar. Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan cross sectional study, untuk menilai hubungan antara berbagai variabel. Pengumpulan data dengan menggunakan proportional random sampling dengan total sampel sebanyak 153 responden. Pengumpulan data menggunakan kuesioner serta analisis statistik menggunakan uji chi-square dengan tingkat kemaknaan p < α (0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada hubungan antara kemampuan dan keterampilan dengan kinerja perawat yang ditunjukkan dengan hasil uji statistik dimana nilai p: 0,910 (> α 0,05). Tidak ada hubungan antara kepemimpinan dengan kinerja perawat yang ditunjukkan dengan hasil uji statistik dimana nilai p: 0,249 (> α 0,05). Ada hubungan antara imbalan dengan kinerja perawat yang ditunjukkan dengan hasil uji statistik dimana nilai p: 0,038 (< α 0,05). Ada hubungan antara motivasi dengan kinerja perawat yang ditunjukkan dengan hasil uji statistik dimana nilai p: 0,010 (< α 0,05).

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JPP

Publisher

Subject

Health Professions Public Health

Description

Epidemiologi; Kesehatan Lingkungan; Administrasi dan Kebijakan Kesehatan; Gizi Kesehatan Masyarakat; Promosi Kesehatan; Kesehatan dan Keselamatan ...