Lakar: Jurnal Arsitektur
Vol 2, No 2 (2019): Lakar : Jurnal Arsitektur

Perubahan Makna Interaksi Sosial pada Kedai Fore Coffee

Nia Suryani (Universitas Indraprasta PGRI)
Fery Mulya Pratama (Universitas Indraprasta PGRi)



Article Info

Publish Date
07 Feb 2020

Abstract

Sejak dulu budaya minum kopi bukan hanya sekedar menyantap segelas kopi, tapi istilah ‘ngopi’ bisa dimaknai dengan berdiskusi, bersantai sambil mendengarkan musik, bermain catur, atau bahkan sekedar menghabiskan waktu luang. Aktivitas ‘ngopi’ tentu saja akan lebih ideal jika dilakukan di warung kopi, tempat di mana kita bisa berinteraksi dengan orang lain dan dimaknai sebagai pusat informasi. Semakin berkembangnya zaman, bentukan warung kopi berubah menjadi tempat yang lebih ramah untuk semua kalangan dan menarik perhatian pelanggan. Berbagai inovasi dilakukan untuk bisa bersaing dalam hiruk pikuk bisnis kopi ini. Salah satunya dengan menggunakan aplikasi sebagai media promosi. Penggunaan aplikasi tentunya berdampak pada kualitas ruang sosial yang biasanya hadir pada warung kopi dan membentuk interaksi sosial lain yang tidak terprediksi sebelumnya.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

lakar

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Lakar: Journal of Architecture is a journal covering articles in the fields of architecture, building, interior design, and environment. Lakar: The Architecture Journal is published regularly, namely 2 (two) times a year, namely in March and September. Editors receive scientific papers about ...