Rambideun : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 2 No. 2 (2019): Rambideun : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat

SOSIALISASI PENYEDIAAN PANGAN SEHAT PADA KEGIATAN POSBINDU PTM DI DESA BLANG REULING KECAMATAN KOTA JUANG KABUPATEN BIREUEN

Nuraida Nuraida (Universitas Almuslim)
Mandasari Mandasari (Universitas Almuslim)
Baihaqi Baihaqi (Universitas Almuslim)
Syahirman Hakim (Universitas Almuslim)
Ajmir Akmal (Universitas Almuslim)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2019

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk sosialisasi pangan sehat pada kegiatan pos pelayanan terpadu penyakit tidak menular (Posbindu PTM) di Desa Blang Reuling Kecamatan Kota Juang Kabupaten Bireuen bertujuan untuk mendeteksi faktor risiko PTM sedini mungkin, terselenggaranya kegiatan pemantauan faktor risiko PTM oleh masyarakat sebaik mungkin dan menambah pengetahuan masyarakat tentang pentingnya mengkonsumsi makanan sehat. Kegiatan pengabdian ini berlangsung selama 2 hari, yang dimulai tanggal 11 s.d 12 Juni 2019. Adapun metode dalam pelaksanaan kegiatan PKM adalah dengan wawancara dan diskusi tentang riwayat penyakit tidak menular pada diri peserta dan keluarga serta pentingnya menjaga pola makan untuk menjaga kesehatan dan mencegah penyakit tidak menular. Sedangkan, alat yang digunakan adalah meteran untuk mengukur tinggi badan dan lingkar perut, tensimeter untuk mengukur tekanan darah, tanita body composition monitor untuk mengukur lemak tubuh, alat tulis, kamera, tas alat dan baterai. Lalu, bahan yang digunakan adalah strip pengecekan gula darah, asam urat dan kolesterol. Dari hasil pelaksanaan kegiatan PKM, disimpulkan bahwa Posbindu PTM merupakan suatu kegiatan yang sangat bermanfaat untuk masyarakat dalam mendeteksi dini PTM, serta meningkatkan pola hidup sehat dan pola makan dengan gizi seimbang untuk mengurangi dampak risiko PTM.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

pkm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Education Public Health Social Sciences

Description

Rambideun : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat with registered numbers ISSN 2656-2987 (online), ISSN 2615-8213 (print) is a journal that contains community service articles conducted by lecturers, researchers and practitioners related to the implementation of the Tridarma of Higher Education and ...