JURNAL PENDIDIKAN MIPA
Vol 8 No 1 (2018): JURNAL PENDIDIKAN MIPA

Pengaruh Model Pembelajaran dan Motivasi Belajar Fisika terhadap Hasil Belajar Fisika (Studi Eksperimen Peserta Didik pada Kelas VIII SMP Negeri 40 Bulukumba)

Gustina Gustina (Universitas Tadulako)
Sidin Ali (Universitas Negeri Makassar)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2018

Abstract

Telah dilakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui : (1) apakah terdapat perbedaan hasil belajar fisika antara peserta didik yang diajar dengan model pembelajaran kontekstual dan konvensional pada kelas VIII SMP Negeri 40 Bulukumba (2) apakah terdapat perbedaan hasil belajar fisika antara peserta didik dengan motivasi belajar fisika tinggi yang diajar melalui model pembelajaran kontekstual dan konvensional pada kelas VIII SMP Negeri 40 Bulukumba (3) apakah terdapat perbedaan hasil belajar fisika antara peserta didik dengan motivasi belajar fisika rendah yang diajar melalui model pembelajaran kontekstual dan konvensional pada kelas VIII SMP Negeri 40, dan (4) apakah terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran dengan motivasi belajar fisika terhadap hasil belajar fisika peserta didik pada kelas VIII SMP Negeri 40. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang menggunakan desain faktorial 2x2. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan tes dan nontes. Data selanjutnya dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif dan inferensial secara manual dan dilengkapi dengan perhitungan menggunakan program IBM SPSS versi 20 for Windows. Pengujian hipotesis dilakukan pada taraf signifikansi 5% atau α = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) secara keseluruhan, terdapat perbedaan hasil belajar fisika antara peserta didik yang diajar dengan model pembelajaran kontekstual dan konvensional pada kelas VIII SMP Negeri 40 Bulukumba (2) untuk motivasi belajar fisika tinggi, terdapat perbedaan hasil belajar fisika antara peserta didik yang diajar melalui model pembelajaran kontekstual dan konvensional pada kelas VIII SMP Negeri 40 Bulukumba (3) untuk motivasi belajar fisika rendah, terdapat perbedaan hasil belajar fisika antara peserta didik yang diajar melalui model pembelajaran kontekstual dan konvensional pada kelas VIII SMP Negeri 40 Bulukumba dan (4) terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran dengan motivasi belajar fisika terhadap hasil belajar fisika peserta didik pada kelas VIII SMP Negeri 40.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal Pendidikan MIPA STKIP Taman Siswa Bima, terbit 2 kali setahun dengan edisi Januari–Juni dan Juli-Desember. Sebagai media informasi, pemikiran dan hasil penelitian yang berkaitan dengan pendidikan matematika dan ilmu pengetahuan ...