JURNAL PENDIDIKAN MIPA
Vol 10 No 1 (2020): JURNAL PENDIDIKAN MIPA

Analisis Karakteristik Gaya Belajar VAK (Visual, Auditori, Kinestetik) Siswa Pada Pembelajaran Fisika

Syahriani Yulianci (STKIP Taman Siswa Bima)
Nurjumiati Nurjumiati (STKIP Taman Siswa Bima)
Asriyadin Asriyadin (STKIP Taman Siswa Bima)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2020

Abstract

Gaya belajar siswa merupakan salah satu info penting yang perlu diperoleh sebelum guru melakukan kegiatan pembelajaran, agar guru dapat menentukan desain pembelajaran yang cocok pada kelas tersebut. Penelitian deskriptif kualitatif ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik gaya belajar siswa. Subjek penelitian terdiri dari 74 siswa yang merupakan siswa kelas X di salah satu Madrasah Aliyah di Kabupaten Bima. Penentuan sampel dilakukan secara purposive sampling. Instrumen gaya belajar berupa angket berbentuk pilihan ganda, dengan jumlah 22 butir soal, dan masing-masing soal memiliki tiga pilihan jawaban. Gaya belajar yang diteliti fokus pada gaya belajar Visual, Auditori, dan Kinestetik. Data dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Data yang diperoleh, siswa lebih cenderung pada gaya belajar Auditori dengan jumlah 51%, sedangkan Visual sebanyak 14% dan Kinestetik sebanyak 15%. Selain itu juga ditemukan kecenderungan gaya belajar yang persentase dimiliki sama besar, yaitu gabungan Visual Auditori sebesar 8% dan gabungan Auditori Kinestetik 12%. Sehingga dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa siswa kelas X yang mengikuti pembelajaran fisika lebih cenderung pada gaya belajar auditori. Guru yang akan mengajar di kelas tersebut dapat menyesuaikan model dan media pembelajaran yang sesuai dengan gaya belajar yang dimiliki oleh siswa.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jpm

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal Pendidikan MIPA STKIP Taman Siswa Bima, terbit 2 kali setahun dengan edisi Januariā€“Juni dan Juli-Desember. Sebagai media informasi, pemikiran dan hasil penelitian yang berkaitan dengan pendidikan matematika dan ilmu pengetahuan ...