Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Kimia
Vol 4, No 3 (2019): Juli 2019

Penerapan Model Pembelajaran Probing prompting untuk Meningkatkan Hasil Belajar pada Materi Asam Basa di Kelas XI SMAN 1 Sigli

Arisna Maulina (Universitas Syiah Kuala)
Zulfadli Zulfadli (Universitas Syiah Kuala)
Habibati Habibati (Universitas Syiah Kuala)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2020

Abstract

Penelitian yang telah dilakukan berjudul “Penerapan Model Pembelajaran Probing Prompting Untuk Meningkatkan Hasil Belajar pada Materi Asam Basa di Kelas XI SMAN 1 Sigli. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk Mendeskripsikan aktivitas dan sikap peserta didik, Menganalisis hasil belajar peserta didik serta Mendeskripsikan tanggapan peserta didik terhadap model probing prompting. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dan kuantitatif sedangkan jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas XI IPA 3 tahun ajaran 2018/2019 yang berjumlah 31 orang terdiri dari 8 orang peserta didik laki-laki dan 23 perempuan. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu lembar observasi aktivitas peserta didik, lembar observasi sikap peserta didik, lembar soal tes peserta didik, dan lembar angket tanggapan peserta didik. Hasil observasi aktivitas peserta didik pada pertemuan pertama sebesar 95,83% dan pada pertemuan kedua sebesar 94,90%. Persentase ketuntasan belajar peserta didik sebesar 83,87% sedangkan untuk persentase sikap peserta didik adalah 87,5%. Peserta didik yang memberikan tanggapan positif terhadap model pembelajaran yang digunakan adalah sebesar 76,19%. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah aktivitas peserta didik pada penerapan model pembelajaran probing prompting mengalami penurunan antara pertemuan I dan pertemuan II.

Copyrights © 2019