CONSILIA
Vol 3, No 1 (2020)

FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB SISWA KECANDUAN HANDPHONE STUDI DESKRIPTIF PADA SISWA DI SMP NEGERI 13 KOTA BENGKULU

Rahmy Lestari (UNIB)
Illawaty Sulian (Universitas Bengkulu)



Article Info

Publish Date
19 Aug 2020

Abstract

ABSTRAKTujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor penyebab siswa kecanduan handphone di SMP Negeri 13 Kota Bengkulu. Data yang diperoleh berupa data kuantitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Sampel penelitian sebanyak 108 orang siswa. Sampel diambil dengan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner kecanduan handphone dan kuesioner faktor-faktor penyebab kecanduan handphone. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 4 faktor kecanduan handphone, faktor internal yang menjadi penyebab utama siswa kecanduan adalah tingkat sensation seeking yang rendah dan kontrol diri yang rendah. Faktor situasional yang menjadi penyebab utama siswa kecanduan handphone adalah faktor kejenuhan belajar. Faktor sosial yang menjadi penyebab utama siswa kecanduan handphone adalah faktor conneted presence. Faktor eksternal yang menjadi penyebab siswa kecanduan adalah faktor media.Kata Kunci : Kecanduan handphone.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

j_consilia

Publisher

Subject

Other

Description

Consilia merupakan jurnal yang diterbitkan oleh program studi Bimbingan dan Konseling FKIP Universitas Bengkulu. Jurnal Consilia menerima artikel hasil penelitian di bidang bimbingan dan konseling, pendidikan dan psikologi. Consilia diterbitkan tiga kali dalam setahun pada bulan Januari, Mei dan ...