Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO
Vol 3, No 3: November 2020

Meningkatkan Kemampuan Mengenal Lambang Bilangan Melalui Permainan Ular Tangga Raksasa

Asmila, Asmila (Unknown)
Pajarianto, Hadi (Unknown)
Ulpi, Wahyuni (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mengenal lambang bilangan melalui Alat Permainan Edukatif (APE) ular tangga raksasa di kelompok B TKIT Insan Madani Kota Palopo. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) atau Classroom Action Research yang dilakukan sebanyak dua siklus pembelajaran. Subjek penelitian berjumlah 12 orang yang terdiri dari 7 orang anak laki-laki dan 5 orang anak perempuan pada rentang usia 5-6 tahun. Analisis data pada siklus 1, sebanyak 8,33% peserta didik berkembang sesuai harapan (BSH), dan 25% kategori berkembang sangat baik (BSB), atau 33% yang memenuhi indikator keberhasilan. Pada siklus 2, sebanyak 33,33% peserta didik berkembang sesuai harapan (BSH), dan 58,33% masuk kategori BSB, sehingga total mencapai 91,66% anak memenuhi indikator keberhasilan yang ditetapkan.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

RGAP

Publisher

Subject

Education Environmental Science Other

Description

Fokus dan Scope Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO memuat artikel hasil penelitian pada bidang PAUD yang meliputi kurikulum PAUD, perkembangan anak usia dini, manajemen pendidikan PAUD, bahan ajar PAUD, media pembelajaran PAUD, penilaian pembelajaran PAUD, strategi/ model/ metode/ pendekatan/ teknik ...