cover
Contact Name
Salim
Contact Email
goldenage@uho.ac.id
Phone
+6285341614860
Journal Mail Official
goldenage@uho.ac.id
Editorial Address
Alamat: Kampus Hijau Bumi Tridharma Andounohu Kendari,Sulawesi Tenggara – Indonesia Telp Kantor/HP : 04013127180 / 085341614860
Location
Kota kendari,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO
Published by Universitas Halu Oleo
ISSN : 26156768     EISSN : 26155664     DOI : http://dx.doi.org/10.36709/jrga
Core Subject : Education, Social,
Fokus dan Scope Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO memuat artikel hasil penelitian pada bidang PAUD yang meliputi kurikulum PAUD, perkembangan anak usia dini, manajemen pendidikan PAUD, bahan ajar PAUD, media pembelajaran PAUD, penilaian pembelajaran PAUD, strategi/ model/ metode/ pendekatan/ teknik pembelajaran AUD, kebijakan pendidikan PAUD, psikologi anak.
Articles 180 Documents
MENINGKATKAN MINAT MEMBACA ANAK MELALUI MEDIA KARTU KATA DENGAN TEMA BINATANG DI TAMAN KANAK-KANAK WUA-WUA KOTA KENDARI Findriani, Findriani; Sugianto, Bambang
Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO Vol 1, No 1: Maret 2018
Publisher : Jurusan PG-PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (221.598 KB) | DOI: 10.36709/jrga.v1i1.2848

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan minat membaca anak melalui media kartu kata pada kelompok B Taman Kanak-kanak Wua-wua Kendari. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan anak yang berjumlah 17 orang. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan dalam dua siklus. Sebelum tindakan diperoleh presentase sebesar 35.3% dan mengalami peningkatan pada siklus I yaitu sebesar 64.7%, dimana terdapat 8 anak yang mendapat nilai Berkembang Sesuai Harapan (***) dan 3 anak yang memperoleh nilai Berkembang Sangat Baik (****).  Pada siklus II diperoleh presentase sebesar 88.2% yaitu 5 anak yang mendapat Berkembang Sesuai Harapan (***) dan 10 anak mendapat nilai Berkembang Sangat Baik (****). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa minat membaca anak pada kelompok B Taman Kanak-kanak Darul Fallah Wua-wua Kendari dapat ditingkatkan melalui media kartu kata. Kata kunci: Minat, Membaca, Kartu Kata.
MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBAHASA ANAK MELALUI METODE BERMAIN PERAN DENGAN TEMA PEKERJAAN DI TK SATU ATAP SD PULAU TAMBAKO KECAMATAN RUMBIA TENGAH Nasria, Nasria; Nur Hidayah, Afifah
Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO Vol 1, No 1: Maret 2018
Publisher : Jurusan PG-PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (359.788 KB) | DOI: 10.36709/jrga.v1i1.2853

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan kemampuan berbahasa anak melalui metode bermain peran dengan tema pekerjaan di TK Satu Atap SD Pulau Tambako Kecamatan Rumbia Tengah. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas dengan subjek guru dan anak yang berjumlah 23 orang . Penelitian dilakukan dalam dua siklus. Hasil Belajar siswa menunjukkan peningkatan, hal ini dapat dilihat pada kemampuan berbahasa anak dari tes awal sebesar 35%, meningkatkan pada siklus I menjadi 70%, selanjutnya meningkat pada siklus II menjadi 90%. Kesimpulan penelitian ini yaitu kemampuan berbahasa anak dapat ditingkatkan melalui metode bermain peran dengan tema pekerjaan di TK Satu Atap SD Pulau Tambako Kecamatan Rumbia Tengah.Kata kunci: Kemampuan Berbahasa Anak, Bermain Peran, Pekerjaan
MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK KASAR ANAK MELALUI GERAK LOKOMOTOR DI KELOMPOK B TK NEGERI PEMBINA KENDARI Hafian, Hafian; Ratulangi, Ratulangi
Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO Vol 1, No 2: Juli 2018
Publisher : Jurusan PG-PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (232.392 KB) | DOI: 10.36709/jrga.v1i2.4004

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan motorik kasar melalui gerak lokomotor kelompok B5.6 TK Negeri Pembina Kendari. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Tahapan dalam penelitian ini mengikuti prosedur penelitian tindakan kelas, yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan  refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan anak pada kelompok B5.6 TK Negeri Pembina kendari yang berjumlah 24 orang. Berdasarkan hasil penelitian ini diperoleh informasi bahwa hasil belajar anak didik tentang peningkatan kemampuan motorik kasar melalui gerak lokomotor pada siklus I diperoleh persentase ketercapaian sebesar 70,8% dan pada siklus II mengalami peningkatan dengan persentase ketercapaian sebesar 91,7%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa peningkatan kemampuan motorik kasar anak kelompok B5.6 TK Negeri Pembina kendari dapat ditingkatkan melalui gerak lokomotor. Kata kunci: Motorik, Gerak Lokomotor, Anak.
MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERHITUNG ANAK MELALUI MEDIA PERMAINAN DADU PADA KELOMPOK B TK MUTIARA HATI KENDARI Yono, Nofia Sari; Mansyur, Mansyur
Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO Vol 1, No 2: Juli 2018
Publisher : Jurusan PG-PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (300.288 KB) | DOI: 10.36709/jrga.v1i2.4009

Abstract

Penelitian ini di landasi karena rendahnya kemampuan berhitung anak di TK Mutiara Hati Kendari. Penelitian ini bertujuan untuk untuk meningkatkan kemampuan berhitung anak melalui media permainan dadu pada kelompok B TK Mutiara Hati Kendari. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus. Tahapan dalam penelitian ini mengikuti tahap-tahap, yaitu: (1) perencanaan, (2) pelaksanaan tindakan, (3) pengamatan, dan (4) refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan anak didik di kelompok B TK Mutiara Hati Kendari berjumlah 15 orang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan observasi awal kemampuan berhitung anak didik sebesar 53,33%. Setelah pelaksanaan tindakan, hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar anak didik dari siklus I sebesar 66,66% ke siklus II sebesar 93,33%. Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kemampuan berhitung anak dapat ditingkatkan melalui media permainan dadu pada kelompok B TK Mutiara Hati Kota Kendari. Kata kunci: Kemampuan Berhitung, Media, Permainan Dadu.
MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERHITUNG PERMULAAN ANAK MELALUI MEDIA KARTU ANGKA BERGAMBAR DI TK DARUL FALLAH KENDARI Feni, Wa Ode; Arvyaty, Arvyaty
Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO Vol 1, No 2: Juli 2018
Publisher : Jurusan PG-PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (239.025 KB) | DOI: 10.36709/jrga.v1i2.4014

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Meningkatkan Kemampuan Berhitung Permulaan Anak melalui Media Kartu Angka Bergambar  di TK Darul Fallah Kendari. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Tahap-tahap dalam penelitian ini yaitu: perencanaan, pelaksanaan, pengamatan/observasi dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah guru sebagai peneliti dan anak Taman Kanak-Kanak Darul Fallah Kendari yang berjumlah 15 orang anak, masing-masing anak terdiri dari 7 anak laki-laki dan 8 orang anak perempuan. Berdasarkan hasil analisis peningkatan kemampuan berhitung permulaan anak melalui media kartu angka bergambar menunjukan adanya peningkatan, hal ini dapat ditunjukan pada hasil observasi awal sebelum tindakan dan sesudah tindakan sebesar 40% dari 15 anak didik, pada siklus I meningkat menjadi 60% dari 15 anak pada siklus 2 meningkat menjadi 86% dari 15 anak.  Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kemampuan berhitung permulaan anak dapat ditingkatkan melalui media kartu angka bergambar di TK Darul Fallah Kendari. Kata kunci: Kemampuan Berhitung Permulaan, Kartu Angka Bergambar, Media.
MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOGNITIF ANAK DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA KARTU BERGAMBAR PADA KELOMPOK B TK WULELE SANGGULA II KENDARI Safitri, Hardia; Ratulangi, Ratulangi
Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO Vol 1, No 1: Maret 2018
Publisher : Jurusan PG-PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (322.755 KB) | DOI: 10.36709/jrga.v1i1.2849

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan kognitif anak dengan menggunakan media kartu bergambar pada Kelompok B TK Wulele Sanggula II Kendari. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK), yang dilaksanakan dalam dua siklus. Masing-masing siklus terdiri dari: (1) perencanaan, (2) pelaksanaan tindakan, (3) Pengamatan, dan (4) refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan anak didik pada Kelompok B Taman Kanak- kanak Wulele Sanggula II Kendari yang berjumlah 13 orang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa standar nilai untuk indikator hasil belajar anak baik secara individual maupun klasikal dikatakan berhasil apabila memperoleh ≥ 75%, kategori BSB atau BSH. Hasil penelitian, kemampuan kognitif anak pada siklus I yaitu tercapai 61,6%. Pada siklus II tercapai 84,6%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kemampuan kognitif pada anak dapat ditingkatkan melalui media kartu bergambar pada Kelompok B Taman Kanak- kanak Wulele Sanggula II Kendari tahun pelajaran 2015/2016.Kata kunci: Kemampuan Kognitif, Media, Kartu Bergambar.
MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN KOGNITIF ANAK MELALUI MEDIA PUZZLE PADA KELOMPOK B TK MEKAR LAKANAHA KECAMATAN WADAGA KABUPATEN MUNA BARAT Nurmaida, Siti; Mansyur, Mansyur
Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO Vol 1, No 1: Maret 2018
Publisher : Jurusan PG-PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (210.786 KB) | DOI: 10.36709/jrga.v1i1.2854

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan kemampuan kognitif anak melalui media puzzle pada Kelompok B TK Mekar Lakanaha Kecamatan Wadaga Kabupaten Muna Barat. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini adalah peneliti dan anak kelompok B dengan jumlah anak sebanyak 22 orang, yang terdiri dari 9 orang anak laki-laki dan 13 orang anak perempuan. Pelaksanaan tindakan mengikuti prosedur penelitian tindakan kelas. sebagai berikut ; 1) perencanaan; 2) pelaksanaan tindakan dan observasi; 3) evaluasi; 4) refleksi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perkembangan kemampuan kognitif anak dari observasi awal anak sebesar 36%, meningkat pada siklus I menjadi 68%, dan pada siklus II meningkat lagi menjadi 90%. Dengan demikian, maka dapat disimpulkan bahwa media puzzle dapat mengembangkan kognitif anak di TK Mekar Lakanaha Kecamatan Wadaga Kabupaten Muna Barat. Kata kunci: Kognitif, Puzzle, Media.
MENINGKATKAN KEMAMPUAN EMOSIONAL ANAK MELALUI KEGIATAN BERNYANYI DI KELOMPOK B TK NEGERI LALOWARU KABUPATEN KONAWE SELATAN Juwianti, Juwianti; Dima, Damsir
Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO Vol 1, No 2: Juli 2018
Publisher : Jurusan PG-PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (271.66 KB) | DOI: 10.36709/jrga.v1i2.4005

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampaun emosional anak melalui kegiatan bernyanyi di Taman Kanak-kanak Negeri Lalowaru. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan dalam dua siklus yang terdiri dari: perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan evaluasi, dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan anak didik di kelompok B TK Negeri Lalowaru. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan emosional anak pada observasi awal diperoleh presentase sebesar 25%. Sedangkan pada siklus I diperoleh presentase sebesar 65%. Pada siklus II mengalami peningkatan sebesar 85%. Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kemampuan emosional anak dapat ditingkatkan melalui kegiatan bernyanyi di TK Negeri Lalowaru Kabupaten Konawe Selatan tahun akademik 2015/2016. Kata kunci: Kemampuan Emosional, Bernyanyi, Anak.
MENINGKATKAN PENGENALAN IBADAH SHALAT ANAK MELALUI MEDIA GAMBAR GERAKAN SHALAT DI KELOMPOK B1 TK WULELE SANGGULA II KAMPUS BARU UHO KOTA KENDARI Sartina, Sartina; Ibrahim, Husain
Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO Vol 1, No 2: Juli 2018
Publisher : Jurusan PG-PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (325.546 KB) | DOI: 10.36709/jrga.v1i2.4010

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pengenalan ibadah shalat anak melalui media gambar gerakan shalat di Kelompok B1 TK Wulele Sanggula II Kampus Baru UHO Kota Kendari. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan dalan dua siklus. Tahap-tahap dalam penelitian ini mengikuti prosedur Penelitian Tindakan Kelas, yaitu: (1) perencanaan, (2) pelaksanaan, (3) pengamatan atau observasi, dan (4) refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan anak di Kelompok B1 TK Wulele Sanggula II Kampus Baru UHO Kota Kendari yang berjumlah 15 orang anak didik. Hasil penelitian ini menunjukkan pada siklus I diperoleh persentase 60% dan pada siklus II diperoleh persentase 87%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pengenalan ibadah shalat anak di Kelompok B1TK  Wulele Sanggula II Kampus Baru UHO Kota Kendari dapat ditingkatkan melalui media gambar gerakan shalat. Kata kunci: Ibadah Shalat, Media Gambar, Gerakan Shalat.
MENINGKATKAN PENGENALAN RUKUN ISLAM MELALUI MEDIA KARTU BERGAMBAR DI KELOMPOK B SENTRA PERSIAPAN TK KARTIKA XX-46 KOTA KENDARI Afriani, Yesti; M, Sri Yuliani
Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO Vol 1, No 2: Juli 2018
Publisher : Jurusan PG-PAUD Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (315.553 KB) | DOI: 10.36709/jrga.v1i2.4016

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pengenalan rukun Islam melalui media kartu bergambar di Kelompok B Sentra Persiapan TK Kartika XX-46 Kota Kendari. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus. Tahap-tahap dalam penelitian ini mengikuti prosedur, yaitu: perencanaan, pelaksanaan, pengamatan atau observasi, dan refleksi.  Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan anak di Kelompok B Sentra Persiapan TK Kartika XX-46 Kota Kendari yang berjumlah 20 orang yang terdiri atas 12 orang anak perempuan dan 8 orang anak laki-laki. Berdasarkan hasil tentang pengenalan rukun Islam melalui media kartu bergambar menunjukkan bahwa terdapat peningkatan. Hal ini dapat dibuktikan pada siklus I diperoleh persentase yaitu sebesar 65% dan pada siklus II diperoleh persentase sebesar 85%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa pengenalan rukun Islam di kelompok B Sentra Persiapan TK Kartika XX-46 Kendari dapat ditingkatkan melalui media kartu bergambar.Kata kunci: Rukun Islam, Kartu Bergambar, Anak.

Page 1 of 18 | Total Record : 180