Syntax Literate : Jurnal Ilmiah Indonesia
Jurnal Ilmiah Indonesia

HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN DAN SIKAP PADA REMAJA PUTRI TENTANG FLUOR ALBUS DI SMA NEGERI 1 CILEUNYI

Rohaeni, Ela (Unknown)
Nisa, Ika Choirin (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Aug 2017

Abstract

Fluor albus atau keputihan dapat mengenai sebagian besar wanita termasuk di dalamnya keputihan yang dapat mengenai remaja putri. Hal ini terkait dengan pengetahuan remaja tentang fluor albus. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui akan hubungan dan/atau keterkaitan antara pengetahuan dengan sikap remaja putri tentang fluor albus di SMA Negeri 1 Cileunyi. Metode dalam penelitian ini adalah praktik analisis dengan pendekatan cross sectional. Data penelitian ini berjenis primer dengan instrument penelitian adalah kuesioner yang disebarkan pada 81 responden di kelas 1, 2 dan 3. Hasil penelitian menunjukan pengetahuan tentang fluor albus pada remaja putri mlalui pengetahuan kurang sebesar 35,80%, sedangkan untuk remaja putri yang memiliki sikap negatif sebesar 43,21%. Terdapat keterkaitan yang cukup signifikan antara pengetahuan dengan sikap remaja putri tentang fluor albus di SMA Negeri 1 Cileunyi. Adapun simpulan atas penelitian ini adalah adanya hubungan dan/atau keterkaitan yang cukup mencolok (p<0,05) yaitu pengetahuan yang kurang yang akan menyebabkan sikap negatif tentang fluor albus pada remaja putri di SMA Negeri 1 Cileunyi.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

syntax-literate

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Pandemi Covid-19 ini menyebabkan terjadinya pencurian di berbagai daerah di Indonesia. Banyak pencuri melakukan tindakan mencuri karena kekurangan uang untuk memenuhi kebutuhan hidupnya akibat pandemi Covid-19. Hal tersebut membuat aparat harus memberikan sanksi kepada pencuri. Permasalahan dalam ...