Jurnal Elemen
Vol 7 No 2 (2020)

PENGARUH PENAMBAHAN ZAT ADITIF PADA BAHAN BAKAR TERHADAP EMISI GAS BUANG KENDARAAN BERMOTOR

Yoyo Saputro (Unknown)
Imam Prasetyo (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2020

Abstract

Asap sepeda motor menjadi salah satu penyumbang polusi terbesar di kota besar tak terkecuali di Indonesia. Maka dari itu munculah beberapa macam varian untuk mengurangi polusi tersebut, termasuk zat aditif yang dicampurkan pada bahan bakar yang mempunyai fungsi yang berbeda-beda diantara salah satunya yang memiliki fungsi untuk meningkatkan nilai oktan bahan bakar sehingga emisi gas buang yang dihasilkan oleh kendaraan sedikit berkurang. Salah satu perusahaan ternama yaitu PT. Synergy World telah mengeluarkan produk dari Eco Racing. Dimana Eco Racing adalah sebuah produk yang berbentuk tablet yang terbuat dari bahan-bahan 100 % organik sehingga aman untuk mesin dan manusia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan zat aditif Eco Racing terhadap kadar emisi gas buang, perbandingan variasi jumlah tablet Eco Racing yang dihasilkan terhadap kadar emisi gas buang, perbedaan emisi paling rendah yang dihasilkan dari variasi jumlah tablet Eco Racing. Hasil dari tugas akhir ini adalah kadar CO paling rendah yaitu 0,15% pada campuran bahan bakar pertalite dengan Eco Racing sebanyak 1 butir dan untuk HC yang paling rendah adalah 124 Ppm pada campuran bahan bakar pertalite dengan Eco Racing sebanyak 1 butir, emisi tererndah pada saat menggunakan bahan bakar pertalite dengan campuran 1 butir yaitu: 0,15 % CO (Carbon monoxide) dan untuk HC (Hydro Carbon) yang paling rendah adalah dengan bahan bakar pertalite dengan campuran 1 butir yaitu: 124 Ppm.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JE

Publisher

Subject

Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Control & Systems Engineering Energy Engineering

Description

Jurnal Elemen is a media for publishing scientific articles in the field of mechanical and automotive engineering which are published regularly in June and December each year. All articles presented are the results of research, conceptual ideas and reviews in the field of mechanical and automotive ...