Communication
Vol 11, No 2 (2020): Communication

Konstruksi Pesan Gaya Hidup Sehat Dalam Iklan Youtube Buavita: a Small Action For A Big Difference

Marta, Rustono Farady (Program Studi Magister Ilmu Komunikasi, Program Pascasarjana, Universitas Bunda Mulia, Jakarta)
Kherin, Kherin (Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, Universitas Bunda Mulia, Jakarta)
William, Martin (Program Studi Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora, Universitas Bunda Mulia, Jakarta)



Article Info

Publish Date
14 Oct 2020

Abstract

Perusahaan konsisten dalam menciptakan identitas perusahaan dilaksanakan melalui kegiatan komunikasi perusahaan terhadap konsumen yang dapat dilakukan dengan beberapa cara, salah satunya dengan iklan. Dalam membuat sebuah iklan dibutuhkan sebuah pembeda dari iklan-iklan pesaingnya. Buavita mengusung gaya hidup sehat dalam beberapa iklan yang diproduksinya salah satunya dengan memberikan tanya jawab atau wawancara yang ditampilkan dalam iklan. Iklan memiliki pesan-pesan tertentu yang disampaikan melalui narasi dan visualisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengkonstruksikan pesan gaya hidup sehat melalui iklan versi Buavita – a small action for a big difference. Minuman sari buah dalam kemasan menjadi salah satu pilihan masyarakat zaman sekarang untuk memperoleh kepraktisan dalam meminum jus buah. Intepretasi makna iklan didapatkan dengan menganalisa data-data yang sebelumnya dikumpulkan melalui proses dokumentasi, observasi dan studi pustaka. Analisa makna dilakukan dengan menggunakan analisis konsep relationship marketing oleh Ford dan analisis isi pesan Mayring. Hasil analisa iklan yang dilakukan melahirkan intepretasi bahwa makna gaya hidup sehat saat ini menjadi praktis dan mudah dengan mengkonsumsi produk Buavita. Hasil penelitian ini diharapkan dapat berkontribusi terhadap kajian analisis isi pesan terutama yang menggunakan kajian relationship marketing Ford dan analisis isi pesan Mayring.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

comm

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Communication published by the Communication Studies Program, Univ. Budi Luhur, twice a year. The publication of this journal is intended as a medium of information exchange, knowledge based on development, and the study of Communication Sciences and its relation to various other scientific ...