Jurnal Educatio FKIP UNMA
Vol 4, No 2 (2018)

TACTICAL GAMES TERHADAP PASSING DALAM PERMAINAN SEPAKBOLA

Priyono, Ali (Unknown)
Febrianto, Bayu Dwi (Unknown)
Sadikin, Ade (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2018

Abstract

Latar belakang yang penulis temukan di lapangan yaitu 1) lambat mengambil keputusan saat passing 2) akurasi saat mengumpan bola kurang tepat 3) kurangnya pemahaman tentang model Latihan taktik dalam sepakbola 4) kualitas passing dalam suatu permainan masih rendah. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode eksperimen. Desain yang digunakan adalah One-Group Pretest-Posttest Design. Populasi yang dimaksud dalam penelitian adalah pemain sepakbola di Klub Andalas sebanyak 36 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu teknik purposive sampling. Terkait dengan penentuan jumlah sampel peneliti menetapkan jumlah sampel dalam penelitian ini yaitu 18 orang dengan alasan bahwa 18 orang tersebut atlit yang aktif di klub Andalas. Intrumen atau alat ukur dalam penelitian ini diperoleh melalui tes passing bola. Analisis data dilakukan setelah data hasil penelitian diperoleh dengan pengolahan data dilakukan berdasarkan metode statistik.  Berdasarkan hasil perhitungan dan analisis data diperoleh kesimpulan sebagai berikut:  “Terdapat pengaruh tactical games terhadap passing dalam permainan sepakbola di Klub Andalas Cirebon”.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

edc

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Major issues in Teaching, Teaching Assesment , Learning Media, Development Subject of Education, and Management of Education. ...