Jurnal IKA PGSD : Ikatan Alumni PGSD UNARS
Vol 7 No 2 (2019): DESEMBER

MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MENGGUNAKAN METODE COLLABORATIVE LEARNING PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

Siti Seituni (STKIP PGRI Situbondo)
Sahwari . (Universitas Sembilanbelas November Kolaka)
Rahmat Shofan Razaqi (STKIP PGRI Situbondo)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2019

Abstract

Proses pembelajaran yang kondusif berkorelasi dengan hasil belajar yang baik, sehingga berbagai upaya dilakukan untuk meningkatkan hasil siswa di sekolah. Jika hasil belajar siswa dapat ditingkatkan, maka dapat diharapkan pula tercapainya kriteria ketuntasan belajar siswa. Strategi meningkatkan hasil belajar siswa sering menjadi masalah tersendiri bagi para guru karena terdapatnya beberapa faktor , baik internal maupun eksternal yang mempengaruhi hasil belajar siswa. Seorang guru harus mampu memilih metode yang tepat untuk diterapkan dalam suatu kelas untuk mentransfer materi dengan mudah dapat diserap dengan cepat dan cepat dipahami siswa. Salah satu metode pembelajaran yang digunakan untuk meningkatkan hasil belajar siswa di sekolah adalah dengan menggunakan metode collaborative learning. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pengembangan yang disebut Research and Development (R&D). Menurut Sugiyono Research and Development adalah metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu, dan menguji keefektifan produk tersebut. dengan Instrumen Pengumpulan data yang digunakan dalam uji coba berupa angket dengan Skala Likert, dikembangkan sesuai dengan nama pengembangnya yaitu oleh Rensis Likert. Dengan menggunakan analisis data deskriptif . sedangkan Untuk mengukur rata-rata, peneliti menggunakan (Mean) diperoleh atau dihitung dengan cara menjumlahkan seluruh skor yang diperoleh dan membaginya dengan jumlah subjek (jumlah skor) dengan rumus Rata-rata Hasil= 100. Dengan Hasil terbentunya media pembelajaran interaktif yang melalui beberapa tahapan yang pada akhirnya bisa dikatakan valid dan dapat digunakan untuk pembelajaran agama islam di SMK Farida Adz-Dzikra. Media pembelajaran interaktif ini dapat digunakan secara klasikal maupun mandiri.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

pgsdunars

Publisher

Subject

Education Other

Description

IKA PGSD adalah Jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Abdurachman Saleh Situbondo. Pertama kali dibentuk pada tahun 2012, dan saat ini terbit 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Juni dan Desember. Jurnal IKA PGSD berisikan hasil penelitian dan kajian ...