Jurnal Sains dan Teknologi
Vol 10, No 1 (2021)

KINSHIP OF UBI BANGGAI VARIETY (Dioscoreasp.) IN CENTRAL SULAWESI BASED ON PHENOTYFIC CHARACTERS

Suleman, Samsurizal M. (Unknown)
Budiarsa, I Made (Unknown)
Dhafir, Fatmah (Unknown)
Sulfianti, Sulfianti (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 May 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan hubungan kekerabatan varietas ubi banggai (Dioscorea sp.) berdasarkan karakter fenotipik. Penelitian ini merupakan jenis penelitian dekskriptif kuantitatif. Sampel penelitian  diperoleh dari di Tinangkung Utara Kabupaten Banggai Kepulauan yaitu Desa Palam, Desa Luksagu dan Desa Bangpanga. Karakterisasi mengacu pada 15 karakter morfometrik, 2 karakter meristik dan 27 karakter kualitatif. Data diolah menggunakan Program File Editor (PFE), dianalisis menggunakanan analisis klaster dengan program Multivariat Statistical Package (MVSP). Indeks similaritas dihitung menggunakan metode Simple Matching Coefficient, rekonstruksi dendogram menggunakan UPGMA alogarithm. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 13 varietas ubi banggai di Kabupaten Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah membentuk 2 klaster dan memiliki hubungan kekerabatan yang dekat dengan indeks similaritas antara 0,766-1,00%. Hasil penelitian ini dapat menjadi informasi dasar yang sangat diperlukan dalam upaya pelestarian dan pengembangan Ubi Banggai sebagai sumber pangan alternatif. Selain itu, informasi ini juga diharapkan dapat dimanfaatkan dalam melengkapi referensi ilmiah terkait penelitian Ubi Banggai.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JST

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education

Description

Jurnal Sains dan Teknologi(JST) is a journal aims to be a peer-reviewed platform and an authoritative source of information. We publish original research papers, review articles and case studies focused on Mathematic, Biology, Physic, Chemistry, Informatic, Electronic and Machine as well as related ...