Jurnal Jendela Bunda Program Studi PG-PAUD Universitas Muhammadiyah Cirebon
Vol 8 No 2 (2021): September 2020 - Pebruari 2021

DAMPAK PEMBELAJARAN ONLINE TERHADAP PENDIDIKAN KARAKTER ANAK USIA DINI

Cucu Sopiah (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Feb 2021

Abstract

Keberhasilan pendidikan tidak lepas dari proses pembentukan akhlak prilaku yang dilatihkan pada anak usia dini melalui pendidikan karakter. Pendidikan karakter diberikan sejak dini bertujuan agar peserta didik dapat memiliki akhlak dan moral yang baik, serta dapat menciptakan kehidupan berbangsa yang adil, aman dan makmur. Dimasa pandemi seperti ini pendidikan karakter yang diarahkan oleh guru disekolah tidak berjalan optimal. Hal ini karna guru tidak dapat membimbing dan mengarahkan anak secara langsung, melainkan pengarahan dan bimbingan diserahkan pada orang tua anak melalui pembelajaran online. Hasil pengamatan yang dilakukan pada perilaku anak di TK labschool memperlihatkan bahwa ada beberapa anak yang penjadwalan melalui perilaku pembiasaannya menetap dan teratur dan adapula penjadwalan melalui perilakunya dan pembiasaan tidak teratur, hal ini berdasarkan hasil lapran orang tua pada guru melalui laporan penilaian perkembangan anak yang diperoleh setiap minggunya. Metode yang digunakan melalui metode kualitatif dengan tujuan penelitian untuk mengetahui dampak pembelajaran oline terhadap pendidikan karakter. Hasil penelitian menunjukkan pembelajaran online berdampak negatif karna cara guru menyajikan pembelajaran melalui materi, media, metode dan membangun pengetahuan anak kurang relevan dengan anak usia dini yang masih memerlukan bermain. Selain itu pendidikan karakter perilaku religi, jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatf, mandiri, memiliki rasa ingin tahu, cinta tanah air, gemar membaca, peduli lingkungan, dan bertanggung jawab kurang berkembang optimal pada karakter anak usia dini yang masih belajar dengan cara meniru setiap perilaku yang dilihatnya.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JJB

Publisher

Subject

Humanities Education Other

Description

Naskah berupa diseminasi hasil penelitian yang dihasilkan oleh ahli, ilmuwan, praktisi, dan mahasiswa dan kajian pustaka dalam bidang Pendidikan Anak Usia Dini dengan lingkup: 1. Pendidikan dan Pembelajaran PAUD: 2. Pendidikan Karakter Anak Usia Dini, 3. Media Pembelajaran PAUD 4. Strategi ...