Voteteknika (Vocational Teknik Elektronika dan Informatika)
Vol 9, No 1 (2021): Vol. 9, No 1, Maret 2021

Pengembangan Materi Ajar Dasar Listrik dan Elektronika Berbasis Canva di SMK Negeri 5 Padang

Putri Diana (Unknown)
Putra Jaya (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2021

Abstract

Penelitian ini mempunyai tujuan untuk menghasilkan, menguji validitas, dan menilai kepraktisan materi ajar dasar listrik dan elektronika berbasis Canva. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (Research and Development) atau R&D dengan model pengembangan 4D (Four-D Models). Hasil penelitian ini adalah: (1) Materi ajar berbasis Canva yang mengacu pada model pengembangan Four-D Models yang meliputi empat tahapan yaitu define, design, develop dan disseminate; (2) Persentase kevalidan media berdasarkan penilaian dari ahli materi diperoleh nilai 82,85% (sangat valid), dan penilaian dari ahli media diperoleh persentase 88,00% (sangat valid), sedangkan berdasarkan uji praktisitas oleh guru diperoleh persentase 97,00% (sangat praktis) dan praktisitas oleh siswa 87,00% (sangat praktis) untuk digunakan sebagai media pembelajaran. Data yang diperoleh menunjukkan bahwa materi ajar mata pada pelajaran Dasar Listrik dan Elektronika pada kompetensi dasar membedakan spesifikasi data komponen listrik berbasis Canva yang dihasilkan valid.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

voteknika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Vocational Teknik Elektronika dan Informatika (VoteTEKNIKA) is a peer-reviewed, scientifc journal published by Department of Electronics Engineering, Faculty of Engineering, Universitas Negeri Padang, Indonesia. The aim of this journal is to publish articles dedicated to all aspects of the ...