Jurnal Abadimas Gorontalo
Vol 1 No 1 (2018): Jurnal Abdimas Gorontalo (JAG) Vol 1 No 1 Oktober 2018

SOSIALISASI DAN PELATIHAN PENGGUNAAN ALAT PENGUPAS, PEMIPIL DAN PENCACAH TONGKOL JAGUNG DI KECAMATAN BULANGO ULU KABUPATEN BONE BOLANGO

Evi S. Antu (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Feb 2021

Abstract

Desa Suka Makmur merupakan desa sasaran pada kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat. Dari hasil kegiatan pengabdian yang telah dilakukan, bahwa masyarakat desa suka makmur masih banyakyang belum tahu adanya mesin pengolah jagung 3 (tiga) fungsi yakni pengupas, pemipil dan pencacahtongkol dan kulit jagung. Mesin ini merupakan hasil penelitian dari Dosen Politeknik Gorontalo yangberkolaborasi dengan mahasiswa. Cara kerja mesin ini yakni, jagung yang sudah dipanen dijemurterlebih dahulu hingga kulit jagungnya kering. Jagung kering yang masih utuh dengan kulitdimasukkan kedalam hoper kemudian secara otomatis jagung tersebut akan dikupas. kemudian masukkebagian pisau pemipil dan kemudian kulit jagung dan tongkol akan masuk kedalam pisau pencacah.Sehingga output dari alat ini adalah jagung yang sudah terpipil dan kulit beserta tongkol jagung yangsudah tercacah menjadi makanan hewan ruminansia. Harapan masayarakat sasaran yakni sekiranyaalat ini bisa diusulkan menjadi program bantuan pemerintah yang akan disalurkan kepada mereka.

Copyrights © 2018