MAJU : Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika
Vol 8, No 2 (2021): MAJU : JURNAL ILMIAH PENDIDIKAN MATEMATIKA

ANALISIS KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN RECIPROCAL TEACHING DITINJAU DARI MINAT BELAJAR SISWA KELAS VIIMTs AL-IKHLASIYAH SEI BULUH T.P. 2020/2021

Fauziah Fauziah (Unknown)
Desniarti Desniarti (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Sep 2021

Abstract

AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan komunikasi matematis siswa yang diajarkan dengan menggunakan model pembelajaran Reciprocal Teaching pada materi Segiempat. Jenis penelitian ini adalah penelitian Dskriptif Kualitatif. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII 1 MTs Al-Ikhlasiyah Sei Buluh Tahun Pelajaran 2020/2021. Pengambilan subjek menggunakan teknik Purposive Sampling dari nilai tes kemampuan komunikasi matematis sebanyak 6 siswa yang termasuk dalam kategori kemampuan komunikasi matematis tinggi, sedang dan  rendah.  Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes, angket dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa 2 siswa dengan kemampuan komunikasi matematis tinggi mampu mencapai 3 indikator kemampuan komunikasi matematis, 2 siswa dengan  kemampuan komunikasi matematis sedang mampu mencapai 2 indikator kemampuan komunikasi mateatis dan 2 orang siswa dengan kemampuan komunikasi matematis rendah mampu mencapai 1 indikator kemampuan komunikasi matematis saja. Dari ke-6 siwa, 3 siswa memiliki minat belajar yang tinggi dengan perolehan persentase minat belajar 75% < Pm ≤ 100%, dan 3 siswa memiliki minat belajar Cukup dengan perolehan persentase minat belajar 50% < Pm ≤ 75%.Kata Kunci : Kemampuan Komunikasi Mateatis, Model Reciprocal Teaching, Minat Belajar.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

mtk

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

MAJU : Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika (e-ISSN 2579-4647 dan p-ISSN 2355-3782) merupakan publikasi ilmiah berkala yang diperuntukkan bagi dosen, mahasiswa dan pemerhati kependidikan untuk menyebarluaskan hasil kajian, pemikiran dan penelitian yang relevan dalam bidang pendidikan matematika dan ...