Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 3, No 3 (2021)

Pendampingan Pemanfataan Media PhET Simulation dalam Pembelajaran IPA SMP di Masa Pandemik

Ratna Yulinda (Universitas Lambung Mangkurat)
Ellyna Hafizah (Universitas Lambung Mangkurat)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2021

Abstract

Pembelajaran daring telah dilaksanakan pada seluruh jenjang pendidikan tidak terkecuali pada janjang pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Pendidikan di SMP mengharuskan guru memiliki keterampilan penguasaan teknologi informasi untuk menunjang pembelajaran daring. Pembelajaran IPA memberikan kesempatan kepada siswa untuk mempelajari alam. Namun, pada masa pandemik ini aktivitas tatap muka ditiadakan sehingga menghambat pelaksanaan praktikum. Tim dosen pelaksana kegiatan dari program studi pendidikan IPA memberikan solusi berupa penggunaan PhET (Physic Education Technology) untuk menggantikan praktikum secara luring. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pendampingan pemanfaatan media PhET simulation sebagai pengganti praktikum luring bagi guru IPA SMP di Kota Banjarmasin. Metode yang digunakan dalam pengabdian terdiri dari tiga tahap yaitu persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Peserta pengabdian adalah guru mata pelajaran IPA SMP yang tergabung di dalam Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Kota Banjarmasin yang berjumlah 30 orang. Kegiatan pendampingan terlaksana dengan baik dan memperoleh respon yang baik dari peserta kegiatan yakni sebanyak 63% menyatakan kegiatan sangat menarik. Berdasarkan hasil kegiatan tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa kegiatan pendampingan ini dapat membantu guru IPA SMP memanfaatkan media PhET sebagai pengganti kegiatan praktikum secara luring. Online learning has been implemented at all levels of education, including junior high school. Education in junior high schools requires teachers to have information technology mastery skills to support online learning. Science learning provides opportunities for students to study nature. However, during this pandemic, face-to-face activities are abolished, thus hampering the implementation of the practicum. The team of lecturers implementing activities from the science education study program provided a solution using PhET (Physic Education Technology) to replace offline practicum. This activity aims to assist in using PhET simulation media as a substitute for offline practicum for junior high school science teachers in Banjarmasin City. The method used in the service consists of three stages, namely preparation, implementation and evaluation. The service participants are junior high school science subject teachers who are members of the Banjarmasin City Subject Teacher Consultation, totalling 30 people. Mentoring activities were carried out well and received a good response from activity participants; 63% stated that the activities were exciting. Based on the results of these activities, it can be concluded that this mentoring activity can help junior high school science teachers use PhET media as a substitute for offline practicum activities. 

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

btj

Publisher

Subject

Social Sciences Other

Description

Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat publishes articles from community service. This Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat is periodically published by Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Lambung Mangkurat. Bubungan Tinggi: Jurnal Pengabdian Masyarakat published ...