Al-Madrasah: Jurnal Ilmiah Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah
Al-Madrasah Vol. 6, No. 1, Juli-Desember 2021

Pembelajaran Daring dan Konsekuensinya Pada Kesepian Siswa: Tinjauan Literatur

Ani Cahyadi (Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari, Banjarmasin)
Agus Setiawan (Universitas Islam Negeri Sultan Aji Muhammad Idris (UINSI) Samarinda)



Article Info

Publish Date
14 Oct 2021

Abstract

Sebagai upaya untuk menghentikan penyebaran dan penularan COVID-19, seluruh aktivitas pembelajaran dipindahkan ke mode daring. Praktek ini telah disebut social distancing yang mengharuskan orang untuk terpisah secara fisik. Keharusan ini merupakan bentuk pemisahan yang dapat memicu perasaan terisolasi yang selanjutnya berkontribusi pada tingkat kesepian yang belum pernah terjadi sebelumnya. Artikel ini bertujuan untuk mengeksplorasi apakah pembelajaran daring memiliki potensi negative bagi siswa karena tidak efektifnya komunikasi antara pengajar dan siswa. Meskipun teknologi menawarkan banyak kemudahan dan kesempatan yang lebih besar bagi siswa untuk mengakses pembelajaran kapan saja dan dimana saja, namun sisi lainnya dapat menjadi pemicu rasa kesepian siswa karena kurangnya interaksi fisik dengan guru dan rekan sejawatnya. Suasana belajar online yang jauh dan impersonal juga dapat mendorong siswa tidak mengenal satu sama lain, dan kondisi ini kurang baik untuk perkembangan psikologis siswa.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

al-madrasah

Publisher

Subject

Education

Description

Al-Madrasah merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Sekolah Tinggi Ilmu Al Quran Amuntai Kalimantan Selatan yang terbit berkala setiap 6 (enam) bulan sekali dengan scope dan issue yang diangkat terkait dengan pendidikan di tingkat madrasah ibtidaiyah ...