PREPOTIF : Jurnal Kesehatan Masyarakat
Vol. 5 No. 2 (2021): Oktober 2021

FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PASIEN FRAKTUR MEMILIH PENGOBATAN TRADISIONAL

Yosephina Maria Hawa Keytimu (Universitas Nusa Nipa)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2023

Abstract

Pendahuluan: Pemilihan pengobatan tradisional masih menjadi salah satu pilihan dalam pengobatan masyarakat di Indonesia. Pelayanan kesehatan tradisional yang cukup populer di masyarakat Indonesia adalah pengobatan fraktur atau sering disebut masyarakat sebagai dukun patah tulang. Pengobatan tradisional masih digunakan oleh sebagian besar masyarakat bukan hanya karena kekurangan  fasilitas  pelayanan kesehatan formal yang terjangkau, melainkan lebih disebabkan oleh banyak faktor. Tujuan dari Penelitian ini adalah  untuk  menganalisis  faktor-faktor yang mempengaruhi pasien fraktur memilih pengobatan  tradisional. Metode: Jenis Penelitian ini adalah Penelitian kuantitatif dengan  desain crossectional. Populasi dalam Penelitian ini adalah semua pasien fraktur yang menolak tindakan medis dan memilih untuk berobat ke pengobatan tradisional/dukun patah tulang dengan jumlah sampel 30 orang,  yang  diperoleh dari total sampling. Data yang digunakan adalah data primer yang diambil dengan menggunakan kuesioner yang dilaksanakan pada bulan  Juni-Juli 2021. Analisa data yang digunakan adalah analisa univariat,  analisa  bivariat  dengan menggunakan uji chi square dengan tingkat kemagnaan 75% (α<0,25) dan analisa multivariate dengan uji regresi logistik. Hasil: Hasil Penelitian berdasarkan uji chi square didapatkan nilai variable pendidikan p value 0,01, pengetahuan 0,341, ekonomi 0,126 dan dukungan  keluarga 0,850. Hasil analisa multivariate dengan uji regresi logistic didapatkan nilai signifikan pendidikan 0.996>0,25 dan 0,997>0,25 untuk ekonomi. Kesimpulan: dari hasil Penelitian disimpulkan bahwa tidak ada pengaruh pendidikan, pengetahuan, ekonomi dan dukungan keluarga terhadap pemilihan pengobatan tradisional fraktur. 

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

prepotif

Publisher

Subject

Public Health

Description

PREPOTIF Jurnal Kesehatan Masyarakat adalah bidang kesehatan yang luas seperti kesehatan masyarakat, Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Epidemiologi, keperawatan, kebidanan, kedokteran, farmasi, psikologi kesehatan, nutrisi, teknologi kesehatan, analisis kesehatan, sistem informasi kesehatan, hukum ...