Business and Accounting Education Journal
Vol 1 No 1 (2020): Business and Accounting Education Journal

KINERJA SEKOLAH DIPREDIKSI DARI BIAYA PENDIDIKAN, KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH, PERAN KOMITE SEKOLAH, DAN IKLIM SEKOLAH

Amaliah, Afifah Nur (Unknown)
Kardoyo, Kardoyo (Unknown)
Santoso, Jarot Tri Bowo (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jun 2020

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh langsung biaya pendidikan, kepemimpinan kepala sekolah, peran komite sekolah, dan iklim sekolah secara parsial terhadap mutu lulusan, dan pengaruh tidak langsung melalui mutu proses. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif ex-post facto dengan sampel 28 SMA Negeri yang dipilih menggunakan menggunakan teknik cluster sampling. Metode pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi dan angket. Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif, analisis jalur dan uji sobel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Secara parsial biaya pendidikan, iklim sekolah, peran komite sekolah, dan mutu proses berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap mutu lulusan. (2) Kepemimpinan kepala sekolah tidak berpengaruh secara signifikan terhadap mutu lulusan. (3) Biaya pendidikan dan iklim sekolah berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap mutu proses. (4) Mutu proses dapat memediasi biaya pendidikan dan iklim sekolah terhadap mutu lulusan secara parsial, dan tidak dapat memediasi kepemimpinan kepala sekolah dan peran komite sekolah terhadap mutu lulusan. Kesimpulan dalam penelitian menunjukan bahwa mutu proses hanya berperan sebagai mediator pada biaya pendidikan dan iklim sekolah.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

baej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education

Description

BAEJ- Business and Accounting Education Journal adalah jurnal ilmiah dari hasil penelitian dan atau kajian pustaka dalam bidang ilmu Bisnis, kewirausahaan, administrasi perkantoran, Pendidikan Administrasi Perkantoran dan pendidikan akuntansi maupun bidang ilmu akuntansi dengan fokus dan ruang ...