Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa
Vol 1, No 1 (2021)

Kontribusi konsep diri terhadap interaksi sosial siswa

Yopi Yulianti (Universitas Indraprasta PGRI)
Rezky Permata Sari (Universitas Indraprasta PGRI)
Tanti Ardianti (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
02 Aug 2021

Abstract

penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara konsep diri dan interaksi sosial siswa SMK Binakarya Mandiri 2 Kota Bekasi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan instrumen berupa angket dan pengujian hipotesis dengan uji korelasi product moment. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 223 siswa kelas XI SMK Binakarya Mandiri 2 Kota Bekasi dengan besaran sampel 45 orang siswa yang ditarik secara acak. Pada pengujian hipotesis diketahui bahwa nilai sig. sebesar 0,003.  Nilai koefisien korelasi sig. 0,003 jika dibandingkan dengan probabilitas yaitu 0,05 maka 0,003 < 0,05 sehingga hipotesis altenatif diterima. Hal ini berarti bahwa terdapat hubungan antara konsep diri dan interaksi sosial siswa SMK Binakarya Mandiri 2 Kota Bekasi. Nilai koefesien korelasi berada pada 0,428 ini bermakna bahwa derajat hubungan antara konsep diri dan interaksi sosial siswa berada pada derajat sedang dan berbentuk positif.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

orien

Publisher

Subject

Humanities Education Other

Description

Orien: Cakrawala Ilmiah Mahasiswa, diterbitkan oleh Program Studi Bimbingan dan Konseling Universitas Indraprasta PGRI bekerja sama dengan Pusat Kajian Penelitian dan Pengembangan Universitas Indraprasta PGRI. ISSN: 2798-8643 (print) ISSN: 2798-8686 (online). Jurnal ini didedikasikan sebagai sarana ...