Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Anak Usia Dini
Vol 6, No 4 (2021): November

PERAN KELUARGA DALAM MEMBENTUK KARAKTER ANAK USIA DINI DI MASA PANDEMI COVID-19

Delvira . (Mahasiswa FKIP Universitas Syiah Kuala)
Bahrun . (Dosen FKIP Universitas Syiah Kuala)
Sitti Muliya Rizka (Dosen FKIP Universitas Syiah Kuala)
Israwati . (Dosen FKIP Universitas Syiah Kuala)
Rahmi . (Dosen FKIP Universitas Syiah Kuala)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2021

Abstract

Keywords: Family Role, Character, Early Childhood, Covid-19 PandemicThe family is the smallest unit of society where children are raised and educated by parents at home. The role of the family is very important to shape the character of the child, especially in this day and age. This study aims to determine the role of the family in shaping the character of early childhood during the COVID-19 pandemic. The research subjects consisted of three parents who have children aged 4-6 years. The research was conducted in the village of Keumumu Downstream, East Labuhanhaji District, South Aceh District. This research uses qualitative method which is case study and described descriptively. Data obtained through observation, interviews and document. Data analysis was carried out with three stages of data reduction, data presentation and conclusion drawing. The results of the study indicate the role of the family in shaping character of children such as the formation of the character of responsibility, independence and discipline. The three characters are formed because of the habituation by parents. First, inviting children to be responsible for themselves and other, second, inviting children to be independent by training children to be disciplined by training children to obey the rules, the result of research during the COVID-19 pandemic. If the child does not get used to it the child does not get used to it, the parents do not force the child, therefore the three parents apply permissive parenting. Research related to the character of children during this pandemic can be continued by further research so that it can find things that have not been revealed through this researchAbstrak. Keluarga merupakan unit terkecil dari masyarakat tempat di mana anak dibesarkan dan dididik oleh orang tua di rumah. Peran keluarga sangatlah penting untuk membentuk karakter anak, terutama di masa sekarang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran keluarga dalam membentuk karakter anak usia dini di masa pandemi COVID-19. Subjek penelitian terdiri dari tiga orang tua yang memiliki anak usia 4-6 tahun. Penelitian dilakukan di Gampong Keumumu Hilir, Kecamatan Labuhanhaji Timur, Kabupaten Aceh Selatan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat studi kasus dan dijabarkan secara deskriptif. Data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan tiga tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan adanya peran keluarga dalam pembentukan karakter anak seperti pembentukan karakter tanggung jawab, mandiri, dan disiplin. Ketiga karakter tersebut terbentuk karena adanya pembiasaan yang dilakukan orang tua. Pertama mengajak anak bertanggung jawab pada dirinya sendiri dan orang lain. Kedua mengajak anak mandiri dengan melatih anak menyelesaikan tugas secara sendiri. Ketiga mengajak anak disiplin dengan melatih anak patuh pada aturan, hasil penelitian selama pandemi COVID-19 orang tua membiasakan anak memakai masker saat keluar rumah, mencuci tangan dengan sabun serta mengajak anak mematuhi prokes selama pandemi. Apabila anak tidak membiasakan hal tersebut, orang tua tidak memaksa anak, oleh sebab itu ketiga orang tua tersebut menerapkan pola asuh permisif. Penelitian yang berhubungan dengan peran keluarga dalam membentuk karakter anak di masa pandemi ini dapat dilanjutkan oleh penelitian selanjutnya sehingga dapat menemukan hal-hal yang belum terungkap melalui penelitian ini.Kata Kunci:  Peran Keluarga, Karakter, Anak Usia Dini, Pandemi COVID—19

Copyrights © 2021