Biodidaktika : Jurnal Biologi dan Pembelajarannya
Vol 15, No 1 (2020)

MODEL PEMBELAJARAN PEMAKNAAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS X MIPA PADA KONSEP KEANEAKARAGAMAN HAYATI

Ahmad Nana Permana (Jurusan Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Siliwangi)
Endang Surahman (Jurusan Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Siliwangi)
Rita Fitriani (Jurusan Pendidikan Biologi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Siliwangi)



Article Info

Publish Date
23 Jan 2020

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh model pembelajaran pemaknaan terhadap hasil belajar peserta didik pada konsep keanekaragaman hayati kelas X MIPA SMAN 5 Kota Tasikmalaya, tahun ajaran 2019/2020. Penelitian ini dilakukan pada bulan Agustus 2019 sampai dengan bulan September 2019, di SMA Negeri 5 Kota Tasikmalaya. Metode penelitian yang digunakan adalah true experiment dengan desain randomized Pretest-Posttest control group design. Populasi penelitian adalah seluruhkelas X MIPA SMA Negeri 5 Kota Tasikmalaya, sebanyak tujuh kelas dengan jumlah peserta didik sebanyak 247 orang, dengan teknik cluster random sampling, hasilnya adalah kelas X MIPA 4 (eksperimen) dan X MIPA 6 (kontrol). Instrumen penelitian menggunakan instrumen tervalidasi Anates (32 butir) berbentuk pilihan majemuk dengan lima option. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran pemaknaan dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas X MIPA pada konsep keanekaragaman hayatidi SMA Negeri 5 Kota Tasikmalaya, tahun ajaran 2019/2020. 

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

biodidaktika

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Immunology & microbiology Social Sciences Other

Description

Biodidaktika : Jurnal Biologi dan Pembelajarannya is a peer-reviewed journal that covers research and review articles in Biology and Biology ...