Jurnal Kesehatan Masyarakat Celebes
Vol 2 No 03 (2021): JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT CELEBES VOLUME 02 NOMOR 03

Penatalaksanaan Penyuluhan Kesehatan Dalam Meningkatkan Kemampuan Mencuci Tangan Pada Siswa Sekolah Dasar Negeri 07 Dongkala Kecamatan Kabaena Timur Kabupaten Bombana

Alisa Darmayani (Prodi D3 Keperawatan STIKES Karya Kesehatan)
Risnawati Risnawati (Prodi D3 Keperawatan STIKES Karya Kesehatan)
Muhammad syahwal (STIKES Karya Kesehatan)
Sitti Umrana (Prodi D3 Keperawatan STIKES Karya Kesehatan)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2021

Abstract

Masalah kesehatan anak usia sekolah diantaranya kurang memperhatikan kebiasaan mencuci tangan, setelah bermain mereka biasanya langsung mengkonsumsi jajanan tanpa mencuci tangan terlebih dahulu dan kebiasaan ini memberikan kontribusi nyata pada angka kesakitan anak. Gambaran masalah kesehatan yang dihadapi yakni seringnya ketidakhadiran anak didik akibat penyakit diare, cacingan dan thypus abdominalis sekitar 29 kasus ditemukan setiap tahunnya, telah tersedia keran air cuci tangan namun belum dimanfaatkan dengan baik dan hanya digunakan sebagai ajang bermain air. Jenis penelitian ini adalah deskriptif observasional dengan pendekatan studi kasus untuk memberikan gambaran peningkatan kemampuan mencuci tangan pada anak sekolah dasar. Berdasarkan hasil penelitian yang dilaksanakan pada tanggal 18 - 20 Agustus 2021 didapatkan data hasil observasi pra-intervensi diketahui kemampuan semua subjek dalam hal mencuci tangan berkategori kurang selanjutnya terjadi peningkatan kemampuan mencuci tangan setelah diberikan dua kali penyuluhan kesehatan yang disertai demonstrasi mencuci tangan yang diperagakan oleh peneliti, selanjutnya hasil evaluasi akhir pada post-intervensi diketahui seluruh siswa mampu melakukan tindakan mencuci tangan 6 langkah dengan benar dan teratur. Kesimpulan hasil penelitian adalah penyuluhan kesehatan dapat meningkatkan kemampuan mencuci tangan siswa SD Negeri 07 Dongkala Kecamatan Kabaena Timur Kabupaten Bombana. Disarankan kepada masyarakat menjadikan tindakan mencuci tangan sebagai perilaku yang wajib diterapkan setiap hari dalam rangka meningkatkan status kesehatan anak dan mencegah anak dari berbagai penyakit yang berkaitan dengan kebersihan tangan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jkmc

Publisher

Subject

Health Professions Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Masyarakat Celebes (JKMC) adalah jurnal ilmiah yang diuraikan berdasarkan pendekatan kesehatan. Jurnal ini memuat hasil hasil penelitian, review artikel, letter to the editor, ataupun tulisan lainnya yang terkait dengan kesehatan. Khususnya yang terkait dengan: Epidemiologi, ...