Jurnal Educatio FKIP UNMA
Vol 7, No 4 (2021)

Penerapan Model pembelajaran Problem Based Learning Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Matematika Siswa SMP

Rukiman, Rukiman (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2021

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan prestasi belajar matematika dengan menggunakan Metode Problem Based Learning (PBL) pada siswa kelas VII B SMP Negeri 2 Jamblang Kabupaten Cirebon  Tahun Pelajaran 2020/2021. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII B SMP Negeri 2 Jamblang Kabupaten Cirebon   sebanyak 32 siswa. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai rata prestasi belajar Matematika siswa kelas VII B SMP Negeri 2 Jamblang Kabupaten Cirebon  pada siklus I sebesar 67, pada siklus II sebesar 76 sehingga terdapat kenaikan nilai rata – rata dari siklus I ke siklus II. Persentase ketuntasan belajar siswa pada siklus I menunjukkan angka sebesar 46,6 % ( 14 siswa tuntas dalam belajarnya dari seluruh peserta 32 Siswa), pada siklus II sebesar 96,6 % (30 siswa tuntas dalam belajarnya dari seluruh peserta 32 Siswa). Dengan demikian terdapat peningkatan ketuntasan belajar siswa dari siklus I ke siklus II. Dari hasil tersebut maka dapat dibuat kesimpulan bahwa penerapan metode problem based learning (PBL) dapat meningkatan prestasi belajar matematika pada siswa kelas VII B SMP Negeri 2 Jamblang Kabupaten Cirebon tahun pelajaran 2020/2021.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

edc

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Major issues in Teaching, Teaching Assesment , Learning Media, Development Subject of Education, and Management of Education. ...