Jurnal Educatio FKIP UNMA
Vol 7, No 4 (2021)

Upaya Meningkatkan Kualitas Pembelajaran Bahasa Indonesia Dengan Menggunakan Metode Problem Posing pada siswa SMP kelas IX

Sarilah, Sarilah (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2021

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan kualitas pembelajaran Bahasa Indonesia Materi Teks Laporan Percobaan dengan menggunakan Metode Problem Posing. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Sumber dengan subyek penelitian adalah siswa Kelas IXB SMP Negeri 1 Sumber Kabupaten Cirebon . Tahun Pelajaran 2020/2021.  Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi dan tes. Hasil analisis data menunjukkan terjadi peningkatan aktivitas siswa dalam belajar dari siklus I adalah cukup baik dan meningkat menjadi sangat baik  pada siklus II. Hasil belajar siswa juga menunjukkan peningkatan baik secara individu maupun klasikal. Hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan dari kurang baik pada siklus I menjadi sangat baik pada siklus II. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan Metode Problem Posing dapat meningkatkan kualitas pembelajaran Bahasa Indonesia Materi Teks Laporan Percobaan dengan menggunakan Metode Problem Posing pada siswa Kelas IX B SMP Negeri 1 Sumber Kabupaten Cirebon Tahun Pelajaran 2020/2021.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

edc

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Major issues in Teaching, Teaching Assesment , Learning Media, Development Subject of Education, and Management of Education. ...