Conference on Innovation and Application of Science and Technology (CIASTECH)
CIASTECH 2021 "Kesiapan Indonesia Dalam Menghadapi Krisis Energi Global"

IMPLEMENTASI PROYEK INDEPENDEN MELALUI INOVASI TEKNOLOGI PEMBERIAN PAKAN TERNAK KELINCI BERBASIS IOT(INTERNET OF THINGS) DALAM MENINGKATKAN EFISIENSI KINERJA PETERNAK

Sabela, Nanda Budiarta (Unknown)
Fadhillah, Arief Rizki (Unknown)
Sakinah, Renada Julia (Unknown)
Siswanto, Diky (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Dec 2021

Abstract

Revolusi Industri 4.0 tidak hanya dapat diterapkan pada sektor industri manufaktur, akan tetapi dapat juga pada sektor pertanian dan peternakan. Peternakan menjadi salah satu sektor strategis di Indonesia yang dapat diterapkan teknologi otomasi berbasis IoT (Internet of Things). Peternakan kelinci saat ini memiliki potensi yang cukup baik untuk di kembangkan. Dalam menjalankan peternakan kelinci sering terjadi kesalahan dalam penjadwalan pakan dan takaran bobot pakan yang diberikan dalam satu kali pemberian pakan terhadap kelinci pedaging. Dalam mengatasi permasalahan yang dihadapi oleh mitra pada proses pemberian pakan ternak kelinci, maka tim merancang “Inovasi Teknologi Pemberian Pakan Ternak Kelinci Berbasis IoT (Internet of Things) dalam Meningkatkan Efisiensi Kinerja Peternak”. Teknologi ini dirancang dengan menggunakan mikrokontroler Esp8266 V3 yang terkoneksi dengan motor servo dan relay 4 channel pada setiap kandang kelinci dan dapat menghitung secara otomatis berat pakan untuk setiap kelinci yang telah disesuaikan dengan bobot per kelinci. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini, antara lain: pengumpulan data pada peternakan kelinci mitra, Pencarian literatur yang berhubungan dengan proses penelitian dan berbagai jurnal yang dilakukan melalui internet, Perancangan alat, ujicoba alat, implementasi alat, pengambilan data, evaluasi efisiensi kinerja alat. Hasil dari penelitian ini adalah Teknologi ini dapat di kendalikan secara online atau biasa disebut dengan sistem IoT (Internet of Thinks) sehingga beberapa manfaat dapat di peroleh oleh mitra seperti efisiensi waktu, mudah dalam monitoring, dan juga menurunkan tingkat kematian serta menjaga kestabilan pertumbuhan kelinci pedaging.

Copyrights © 2021