Jurnal Serambi Engineering
Vol 2, No 4 (2017)

Implementasi Sistem Keamanan Database Menggunakan Metode Triangle Chain

Yeni Yanti (Unknown)
Munawir, Munawir, (Unknown)
Zulfan Zulfan (Unknown)
Erdiwansyah Erdiwansyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Mar 2018

Abstract

Abstrak. Masalah keamanan dan kerahasiaan data merupakan hal yang penting dalam suatu organisasi. Data yang bersifat rahasia tersebut perlu dibuatkan sistem penyimpanan dan pengirimannya agar tidak terbaca atau diubah oleh orang- orang yang tidak bertanggung jawab, baik saat data tersebut tersimpan sebagai file di dalam komputer maupun saat data tersebut dikirim melalui email.Sering kali masalah keamanan kurang mendapat perhatian dari pemilik berkas, perancang dan pengelola sistem informasi tersebut. Salahsatu cara mengantisipasinya adalah dengan metode kriptografi yang merupakan ilmu dan seni untuk menjaga keamanan pesan. Penelitian ini bertujuan mengimplementasi sistem keamanan database dengan membangun prototipe sistem keamanan menggunakan metode Triangel Chain. Algoritma KriptografiTriangel Chain merupakan algoritma yang difungsikan untuk melakukan pengenkripsi database, sebuah data input data ASCII dapat dijaga kerahasian dari sebuah database. Adapun pengujian yang dilakukan dalampenelitian ini menggunakan databaseadalah jenis file yang berisi data teks normal tanpa tanpa format lain didalamnya. Dengan masing-masing file pengenkripsian untuk melakukan pemilihan algoritma yang digunakan dan teks sebagai kinerja dari metode algoritma enkripsi database. Hasil yang didapat aplikasi sistem keamanan berbasis visual basic dapat digunakan untuk mengamankan sistem informasi database.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jse

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Engineering Environmental Science

Description

Jurnal Serambi Engineering diterbitkan oleh Fakultas Teknik Universitas Serambi Mekkah Banda Aceh. Jurnal ini diterbitkan sebagai media untuk menyalurkan informasi hasil penelitian dibidang keteknikan baik yang dilakukan oleh para dosen dari Fakultas Teknik, khususnya dari Universitas Serambi Mekkah ...