JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 5 No. 3 (2021): 2021

Prototipe Lembar Kerja Siswa Bilingual Berbasis Project Based Learning Pada Mata Pelajaran IPA

Sari, Ermina (Unknown)
Syahdan, Syahdan (Unknown)
Awal, Raudhah (Unknown)
Sari, Martala (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2021

Abstract

Kebutuhan penggunaan dwi bahasa (bilingual) untuk diseminasi ilmu pengetahuan eksakta semakin meningkat. LKS bilingual berbasis project-based learning adalah satu terobosan yang dapat dilakukan untuk pemerolehan dua kompetensi sekaligus, yakni kompetensi konten pengetahuan dan kompetensi bahasa asing. Tujuan penelitian ini adalah untuk memaksimalkan pengembangan LKS IPA bilingual untuk mencapai dua kompetensi tersebut. LKS bilingual yang dikembangkan memuat indikator pencapaian, tujuan/ target pembelajaran, paparan materi, langkah-langkah project dan soal tes/ latihan menggunakan bahasa Indonesia dan Inggris. Di dalam setiap LKS diberi panduan kegiatan yang harus dilaksanakan, sehingga siswa dapat melakukannya secara mandiri, melakukan pengamatan serta membuat kesimpulan dari kegiatan yang dilakukan. Dibagian akhir LKS, peneliti merancang soal latihan yang bertujuan agar siswa mampu menganalisa secara komprehensif, dengan mengaitkan project yang dilakukan terhadap kehidupan nyata. Seluruh konten LKS diberi dalam dua bahasa dan ditulis berdampingan, sehingga memudahkan siswa untuk membacanya dalam dua bahasa yang berbeda. Mengacu pada analisis uji kelayakan oleh berbagai ahli terhadap materi ajar LKS yang dikembangkan, maka LKS bilingual berbasis Project-based learning telah memenuhi standar kelayakan dan dapat dipergunakan sebagai bahan ajar tambahan dalam pembelajaran IPA di MAN 4 Muara Fajar Pekanbaru.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...