Jurnal Abdimas Indonesia : Jurnal Abdimas Indonesia
Vol. 1 No. 3 (2021): Terbitan Ketiga-November 2021

GERAKAN LITERASI DIGITAL: PELATIHAN AKSES INTERNET DAN KOMPUTER BAGI GURU DI KABUPATEN KARAWANG

Yasir Riady (Universitas Terbuka, Jakarta, Indonesia)



Article Info

Publish Date
10 Nov 2021

Abstract

Gerakan literasi digital ditujukan untuk menghasilkan perubahan tingkah laku, terlebih profesi guru. Seorang guru harus memiliki kompetensi dalam bidangnya yang meliputi Kompetensi Pedagogik, Kompetensi Kepribadian, Kompetensi Profesional dan Kompetensi Sosial. Kompetensi profesional merupakan kemampuan penguasaan materi pembelajaran secara mendalam dan memiliki berbagai keahlian di bidang pendidikan terlebih teknologi dan informasi khususnya selama pandemi. Keahlian tersebut meliputi penguasaan materi, memahami perkembangan internet, pengelolaan kelas digital, penggunaan strategi, literasi informasi, akses internet, komputer dan lain-lain. Literasi informasi merupakan salah satu kemampuan yang sangat penting dimiliki oleh seseorang terutama dalam persaingan global saat ini. Perkembangan informasi yang sangat cepat membuat kebutuhan akan literasi informasi sangat tinggi dan diperlukan. Program pelatihan ini menjadi salah satu bentuk yang bertujuan untuk membantu meningkatkan kualitas guru. Tulisan ini mengulas kegiatan pelatihan literasi komputer yang dilaksanakan untuk guru-guru SD di wilayah Kabupaten Karawang.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jai

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Other

Description

JAI: Jurnal Abdimas Indonesia (ISSN 2797-2887) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Perkumpulan Dosen Muslim Indonesia. Jurnal Abdimas Indonesia adalah jurnal yang bertaraf Nasional yang menerbitkan artikel tentang pengabdian kepada masyarakat dalam perspektif multidisiplin ilmu. Jurnal ini ...