Ranah Seni: Jurnal Seni dan Desain
Vol 14 No 1 (2020): RANAH SENI

PENGGUNAAN VIDEO PEMBELAJARAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SENI RUPA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA

handriani jusmita (Unknown)
Suib Awrus (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2020

Abstract

Agar siswa mendapatkan hasil belajar yang bagus, guru dituntut untuk selalu kreatif dan memiliki variasi dalam mengajar agar siswa dapat menerima pelajaran dengan baik, namun masih ada guru yang belum memiliki variasi dalam mengajar, guru belum menggunakan media yang tepat, guru masih banyak yang menggunakan media berupa papan tulis, dan media gambar sehingga menyebabkan siswa sulit dalam memahami materi yang bersifat konsep dan keterampilan seperti pada pembelajaran seni rupa. Berdasarkan pencarian di google scholar ditemukan banyak penelitian mengenai penggunaan media video pembelajaran untuk meningkatkan hasil belajar, untuk itu penulis mengkaji penggunaan video pembelajaran tersebut. Penulisan artikel ilmiah ini bertujuan untuk mengetahui seberapa tepat penggunaan video pembelajaran pada pembelajaran seni rupa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan. Data yang didapatkan berasal dari artikel yang berkaitan dengan variabel yang dipakai, penulis mendapatkan artikel tersebut dari google scholar. Setelah mengkaji 16 artikel rujukan didapatkan hasil belajar rata-rata setelah menggunakan media video pembelajaran sebesar 79.18. Rata-rata hasil belajar tersebut membuktikan bahwa penggunaan media video pembelajaran dapat meningkatkan hasil belajar.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ranahseni

Publisher

Subject

Arts Education

Description

RanahSeni: Jurnal Seni dan Desain mulai diterbitkan oleh Jurusan Seni Rupa FBSS UNP Padang. sebagai jurnal nasional yang telah menerapkan sistem open access peer-reviewed journal. Jurnal ini didedikasikan untuk artikel orisinal yang diterbitkan dalam Indonesia, dan Melayu. Jurnal ini sebagai forum ...