Wahana Didaktika
Vol. 19 No. 3 (2021): Wahana Didaktika Jurnal Ilmu Kependidikan

Hubungan Kontrol Diri Dengan Perilaku Konsumtif Siswa SMA Negeri 1 Rambang Dangku

Suci Rahmi Shela (UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG)
Nurlela Nurlela (Universitas PGRI Palembang)
Ramtia Darma Putri (Universitas PGRI Palembang)



Article Info

Publish Date
28 Sep 2021

Abstract

Remaja memiliki karakteristik yang membutuhkan pengakuan dari lingkungan sosialnya dan memiliki emosi yang labil. Dalam keadaan tersebut, remaja memiliki kemampuan mengendalikan diri atau kontrol diri yang lemah, sehingga mereka mengambil tindakan berdasarkan emosi semata. Tindakan yang dimaksud salah satunya adalah tindakan dalam membeli dan berujung pada timbulnya perilaku konsumtif.. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat perilaku konsumtif, tingkat kontrol diri, dan hubungan antara kontrol diri dengan perilaku konsumtif pada siswa SMAN 1 Rambang Dangku. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif korelasional, Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS SMAN 1 Rambang Dangku. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dan diperoleh sampel sejumlah 60 orang. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan analisis data 2 angket yaitu angket perilaku konsumtif dan angket kontrol diri. Pengskalaan yang digunakan adalah model Likert. Berdasarkan hasil penyekoran dan pengujian yang bersifat deskriptif dan sistematis, tingkat perilaku konsumtif siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Rambang Dangku Kabupaten Muara Enim berada dalam kategori rendah sebesar 73% yakni 44 siswa dan tingkat kontrol diri siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Rambang Dangku Kabupaten Muara Enim berada dalam kategori sedang sebesar 83% yakni 50 siswa.  Berdasarkan hasil uji hipotesis, terdapat hubungan positif yang signifikan dalam hubungan kontrol diri dengan perilaku konsumtif siswa.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

didaktika

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal wahana didaktika terbit setiap Januari, mei dan september Artikel-artikel yang diterbitkan dalam Jurnal Wahana didaktika termasuk hasil dari bidang penelitian kualitatif; konseptual; dan tinjauan literatur. Serangkaian penelitian yang meliputi Ilmu ...